SAMPIT – Sejak beberapa pekan ini, Kota Sampit sudah mulai diserbu para pedagang buah musiman. Salah satu lokasi yang strategis untuk berjualan ada di sekitar Taman Kota Sampit. Agar tidak terjadi kecemburuan sosial antara pedagang yang diada di pasar eks Mentaya Theater, Satpol PP Kotim berjanji siap untuk menertibkan para pedagang buah musiman tersebut.
”Agar mencegah terjadinya konflik nantinya. PKL yang ada di Taman Kota Sampit itu sudah jelas direlokasi ke pasar eks Mentaya Theater. Dengan tujuan agar taman bersih dan rapi, yang kita antisipasi ketika musim buah ini yakni pedagang dari luar daerah pasti banyak berdatangan,” ujar Kepala Satpol PP Kotim, Rihel, Sabtu (14/1).
Untuk mewujudkan harapan tersebut, Rihel berjanji akan berupaya semaksimal mungkin agar tidak ada yang berangapan tebang pilih antara pedagang yang sedang mengadu nasib mencari rupiah.
”Kita tidak mungkin melarang mereka mencari rezeki. Nanti jika tidak berhalangan akan menyampaikan nota dinas ke Setda Kotim, Senin (16/1). Lokasi eks Plaza Sampit masih bisa kita gunakan untuk pedagang buah musiman,” katanya.
Akan tetapi, Rihel masih belum bisa memastikan apakah solusi ini akan sejalan dengan pemikiran pejabat lainnya atau sebaliknya. (mir/fin)