SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 29 Mei 2017 14:44
Pemudik Harus Ditangani dengan Baik!!!
BERANGKAT : Salah satu kapal milik PT Pelni ketika membawa penumpang arus mudik dari pelabuhan Sampit, menjelang lebaran tahun lalu.(DOK. DESY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT-Anggota Komisi IV DPRD Kotim, Muhammad Shaleh meminta agar para pemudik tahun ini ditangani dengan baik. Pemkab setempat diminta mengawal pelaksanaan arus mudik, terutama di sektor angkutan kapal laut.

Selain itu dirinya juga mengingatkan agar pengawasan dan penanganan arus mudik, terutama dari para pekerja perkebunan kelapa sawit agar jangan mengangkut penumpang menggunakan truk terbuka menuju pelabuhan.

”Pemkab Kami minta mengawasi dan menangani arus mudik tahun ini dan harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Dan yang jadi penekanan buat Pemkab Kotim ini soal angkutan menuju pelabuhan. Kita harus waspadai ada oknum perusahaan yang mengabaikan keselamatan karyawannya yang ingin mudik, imbuh Shaleh.

Selain itu lanjutnya, Pemkab juga hendajnya sudah berkoordinasi dengan pihak Pelindo III, terkait penanganan calon penumpang kapal. Setidaknya menurut Shaleh nanti ada disediakan tenda yang layak pakai untuk calon penumpang yang menunggu kapal di kawasan pelabuhan.

Dirinya juga memprediksi jumlah penumpang arus mudik melalui pelabuhan di tahun ini bisa sebanding atau lebih meningkat dari tahun sebelumnya.

Tak lupa, Shaleh juga meminta agar  pihak  jasa pelayaran kapal penumpang yang menjual tiket, agar turut mengawasi adanya indikasi peredaran tiket palsu dan calo tiket. Terutama soal calo, Shaleh menyebut tindakan itu merugikan penumpang karena harga tiket yang ditawarkan cenderung jauh lebih tinggi dari harga tiket resmi.

”Calo tiket harus ditindak tegas, orang yang mudik ke kempung halaman itu bukan karena kelebihan duitnya tapi karena semangatnya untuk bertemu sanak saudaranya. Hal itu yang harus diingat,”tandasnya.(ang/gus)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers