SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 17 Juli 2017 09:29
Melimpah! Tapi Sayang Potensi Kotim Ini Belum Digarap Maksimal
BERLIMPAH : Ikan tangkapan nelayan yang mendarat di dermaga Desa Sei Ijum Raya, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan.(DOK. ARIFIN/ RADAR SAMPIT)

SAMPIT-Kotim memiliki potensi yang luar biasa  dalam berbagai bidang, salah satunya di sektor perikanan dan kelautan. Melihat itu, pihak DPRD setempat  menilai hasil laut daerah itu bisa d manfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan, apabila dikelola dengan baik dan modern serta didukung  kebijakan pemerintah setempat yang pro kepada potensi perikanan.

"Jika potensi kelautan dan perairan dikelola dengan baik, saya yakin akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat nelayan," ungkap anggota Komisi II DPRD Kotim, Abdul Kadir.

Diutarakannya, wilayah perairan Kotim  cukup luas dan tidak hanya di laut, tetapi juga di sungai serta danau yang berpotensi menghasilkan sumber daya perikanan. Potensi yang besar itu menurutnya,  sayang belum digarap dan dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat, karena kurang mendapat dukungan dari pemerintah, sehingga terkesan mubazir.

Kadir juga menilai, produksi ikan tidak maksimal bukan karena pencurian yang dilakukan orang luar, tetapi justru minimnya sarana penunjang bagi nelayan lokal.”Saya menilai kurangnya sarana dan prasarana untuk menunjang, khusus  bagi mereka untuk melakukan kegiatan penangkapan ikan,” tambahnya.

Ditambahkannya, selain pelabuhan tempat penjualan ikan di daerah yang berdekatan dengan laut, nelayan juga perlu ditunjang dengan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) yang cukup untuk melaut. "Bagaimana nelayan bisa melaut kalau mereka kesulitan mendapatkan BBM bersubsidi. Berbicara melaut tentunya berkaitan dengan hasil tangkapan," pungkas Poltikus Golkar Kotim ini. (ang/gus)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers