SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 28 Februari 2018 08:52
Dewan Usulkan Satu Kecamatan Satu Damkar
ILUSTRASI.(NET)

SAMPIT – Untuk menghadapi kemarau panjang dan mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan, Pemkab Kotim harus memprogramkan satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar). Terutama di setiap kecamatan menjadi langganan titik api di Kotim.

”Salah satu upaya yang harus dilakukan dengan adanya mobil damkar di setiap kecamatan di Kotim, tentunya untuk daerah yang menjadi sentral titik api setiap terjadi musim kemarau,” kata anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kotim Rimbun.

Ketua Komisi III DPRD Kotim menuturkan, hal tersebut bisa dibantu melalui pemerintah pusat. Target dari pemerintah pusat, yakni menyelesaikan persoalan asap agar tidak terulang.

”Pusat saya yakin setuju dengan hal ini, karenanya kepiawaian mengajukan ke pusat harus dilakukan dan bisa dialokasikan melalui dana alokasi khusus (DAK),” kata Rimbun.

Ketua DPC PDIP Kotim ini menambahkan, bencana kabut asap parah yang pernah terjadi setidaknya membuka mata pemerintah pusat, bahwa dampak asap sangat besar. ”Dampaknya skala nasional, tidak hanya Kalteng saja yang merasakan. Karena itu, saya menyakini, usulan untuk Damkar diposkan di kecamatan ini akan dikabulkan,” kara Rimbun.

Menurut Rimbun, mobil damkar tersebut nantinya akan ditempatkan di ibu kota kecamatan. Dengan demikian, jika ada kebakaran, antisipasinya bisa lebih cepat dilakukan, karena damkar dan petugasnya sudah berkantor di posko penanggulangan bencana di tiap kecamatan.

”Jadi, ke depan kami harapkan keberadaan damkar di tiap kecamatan, sehingga bisa cepat mengantisipasi kebakaran yang terjadi sewaktu-waktu. Baik di permukiman warga, maupun di kawasan hutan,” pungkasnya. (ang/ign)


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers