SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 27 April 2018 16:03
ADA APA..?? Kok Banyak Pengendara Balik Arah
SUNGAI MELUAP: Mobil nekat menerobos banjir di ruas jalan Pangkalan Bun Kotawaringin Lama.(GUSTI HAMDAN/RADAR SAMPIT)

PANGKALAN BUN - Jalan Pangkalan Bun-Kotawaringin Lama tidak bisa dilalui kendaraan bermotor karena genangan air sedalam 50 centimeter. Kondisi paling parah di kilometer 28.  Banyak kendaraan dari Pangkalan Bun memilih lewat Kabupaten Lamandau. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kobar Agus Yuwono mengatakan, banjir di Jalan Pangkalan Bun-Kolam ini akibat air Sungai Lamandau meluap setelah hujan deras.

"Jalan yang terendam banjir sudah dua hari. Pada hari Rabu (25/4) itu sekitar 20 centimeter. Namun hari Kamis (26/4) naik lagi menjadi 50 centimeter, sepanjang 200 meter lebih,” kata Agus Yuwono.

Kondisi ini diperparah lagi kendaraan roda empat yang nekat menembus banjir dan terjebak dalam banjir. 

“Jalan yang terendam banjir itu memang masih rendah. Sehingga saat hujan deras, tergenang air,” jrlasnya.

Pengendara mobil memilih balik arah Pangkalan Bun daripada menerjang genangan air dan mengakibatkan mobil mogok. 

“Kami harap agar para pengendara mobil lebih hati-hati dan tidak menerobos banjir. Risikonya bisa terjebak dalam banjir,” jelasnya.

Jalan yang tergenang banjir masuk jalan yang ditangani Provinsi Kalteng.  Dinas PUPR Kobar akan tetap menangani jalan tersebut setelah surut. ”Kalau sekarang ditangani, percuma karena masih banjir,” pungkasnya. (rin/yit)


BACA JUGA

Selasa, 29 April 2025 17:41

Pelabuhan Penyeberangan Akses Penghubung Antar Desa

PANGKALAN BUN – Dalam upaya percepatan pembangunan yang merata, Pemerintah…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Perusahaan Diimbau Laporkan Hasil Rekrutmen Job Fair

PANGKALAN BUN – Ajang Job Fair Kolaborasi yang diselenggarakan pada…

Selasa, 29 April 2025 17:39

Dewan Apresiasi Peresmian Taman Kolaborasi

PANGKALAN BUN – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dari…

Selasa, 29 April 2025 13:15

Komisi A DPRD Minta Sekolah Patuhi Edaran Bupati, Terkait Larangan Pungutan

PANGKALAN BUN – Ketua Komisi A DPRD Kotawaringin Barat, Muhammad…

Senin, 28 April 2025 17:14

Job Fair Sediakan Beragam Lowongan Kerja

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas…

Senin, 28 April 2025 17:13

Perusahaan Penyerap Tenaga Kerja Dapat Penghargaan

PANGKALAN BUN– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) memberikan penghargaan kepada…

Senin, 28 April 2025 17:12

Penertiban Satgas PKH Harus Ada Batasan Luasan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat…

Jumat, 25 April 2025 11:59

Bupati: Masyarakat Tak Perlu Risau dengan Kehadiran Satgas PKH

PANGKALAN BUN– Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, mengimbau masyarakat…

Jumat, 25 April 2025 11:58

Job Fair Kolaborasi Sediakan 800 Lowongan Kerja di Kobar

Pangkalan Bun – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat melalui Dinas Tenaga…

Jumat, 25 April 2025 11:55

Fraksi Nasdem Minta Peningkatan Drainase di Jalan A Yani

PANGKALAN BUN – Masalah drainase menjadi sorotan dalam rapat paripurna…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers