SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 20 Juni 2018 11:03
Gara-Gara Abrasi Kunjungan Wisata ke Ujung Pandaran Tak Maksimal
Kawasan wisata Pantai Ujung Pandaran sebelum terkena abrasi.(DOK.RADAR SAMPIT)

SAMPIT –  Kunjungan wisata ke Pantai Ujung Pandaran, di Kecamatan Teluk Sampit libur Lebaran ini dinilai kurang maksimal. Ini merupakan imbas dari abrasi yang menimpa objek wisata andalan Kotawaringin Timur itu.

Kepala Desa Ujung Pandaran Aswin mengaku, pihaknya   kurang puas dengan tingkat kunjungan kali ini. Menurutnya, jumlah pengunjung libur panjang Lebaran ini masih belum maksimal.

Saat ini, Pantai Ujung Pandaran masih dalam rangka pemulihan pascabencana abrasi.  Abrasi yang terjadi sekitar satu kilometer mengurangi keindahan pantai. Kini pemerintah berupaya mencari solusi,  agar liburan Natal dan Tahun Baru 2019 mendatang  kunjungan lebih banyak.

”Untuk selanjutnya kami akan konsultasikan langkah-langkah selanjutnya ke Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kotawaringin Timur agar liburan Natal dan tahun baru bisa lebih banyak pengunjung yang berminat datang,” katanya.

Pihak desa mencatat, jumlah pengunjung atau ke Pantai Ujung Pandaran, Kecamatan  Teluk Sampit, tahun ini 40.000 wisatawan yang datang. Jumlah itu akan terus bertambah sampai berakhirnya masa liburan dan cuti bersama.

”Pengunjung kemarin (Sabtu) lumayan banyak, kurang lebih 30.000. Hari selanjutnya sekitar 10.000  wisatawan kembali datang  dari berbagai daerah,” terang Aswin, Selasa (19/6).

 Aswin mengatakan, pihaknya pun tetap mengawasi pengunjung yang datang, agar tetap penjaga kebersihan dan keamanan. Sebab, banyak tanggul yang baru saja dipasang. Sehingga rawan terjadi kerusakan dan berpotensi memperparah abrasi. (mir/oes)

 

 

 


BACA JUGA

Jumat, 09 Mei 2025 17:38

Apresiasi Panen Bioflok untuk Ketahanan Pangan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyambut baik upaya…

Jumat, 09 Mei 2025 17:36

Dinkes Kotim Siagakan Obat dan Layanan Kesehatan Hadapi Penyakit Musiman

SAMPIT – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Timur (Dinkes Kotim) meningkatkan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:35

Prioritaskan Jemaah Lansia, Pemberangkatan Calon Haji Kotim Lewat Udara

SAMPIT – Sebanyak 218 calon haji asal Kotawaringin Timur (Kotim)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:25

Pabrik Pakan Ikan Beroperasi, Harga Lebih Murah

SAMPIT - Pabrik pakan ikan milik Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Kader PKK Miliki Peran Mulia

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan pentingnya peran…

Jumat, 09 Mei 2025 17:23

Dharma Santi Momentum Pererat Kerukunan dan Persaudaraan

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong generasi muda…

Jumat, 09 Mei 2025 17:22

Peningkatan Jalan Kandan–Camba Tertunda

SAMPIT — Warga Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), kembali…

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers