SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 27 September 2018 10:34
PT ABS Bangun Depot Aspal Curah di Sampit
LAYANI KEBUTUHAN ASPAL: Wakil Bupati Kotim HM Taufiq Mukri didamping Presiden Direktur PT Asphalt Bangun Sarana (ABS) Mr. Christophe Voy, Direktur PT. ABS Ilham Mardanis Khoto meresmikan depot aspal curah, Senin (25/9).( IST/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – PT Asphalt Bangun Sarana (PT. ABS) membuka serta meresmikan depot aspal curah di wilayah Sampit, Kalimantan Tengah, Senin (25/9). Peresmian dilakukan langsung Wakil Bupati Kotim HM Taufik Mukri, SH didampingi Presiden Direktur PT. ABS Mr. Christophe Voy, Direktur PT. ABS Ilham Mardanis Khoto beserta manajemen dari Head Office Jakarta. Peresmian dengan adat Dayak berupa pontong pantan bermakna untuk mematahkan semua penghalang yang ada.

 Direktur PT. ABS Ilham Madanis Khoto mewakili direksi menjelasan PT. ABS memulai bisnisnya di wilayah Kalimantan Tengah sejak 2010 dengan fasilitas Floating Barge. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan kontraktor akan aspal dalam pengerjaan proyek jalan oleh APBN dan APBD, manajemen PT. ABS memutuskan untuk membangun fasilitas depot aspal curah dengan kapasitas 4500 MT, diatas lahan seluas 5000 meter persegi.

 Dengan hadirnya depot ini PT. ABS berkeyakinan dapat memberikan dukungan sepenuhnya kepada kontraktor dalam sisi supply yang mengutamakan kecepatan waktu pengiriman serta kualitas yang baik sesuai dengan motto perusahaan “Your Partner for Tomorrow’s Road”.

 Depot Sampit ini melengkapi eksistensi PT. ABS ,setelah sebelum nya PT. ABS membuka fasilitas Depot di wilayah Ciwandan (Banten) , Balikpapan, Medan, Palembang dan Aceh. Visi PT. ABS sendiri adalah untuk menjadi pemimpin pasar dalam industri bitumen di Indonesia dengan menyediakan produk dan layanan berkualitas tinggi oleh tenaga kerja terlatih, bersama dengan solusi teknis inovatif yang diakui oleh semua industri. (soc)


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers