SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Sabtu, 08 Desember 2018 10:30
Tolong Ya!!! Guru Jangan Terkotak-kotak!
BERI KETERANGAN: Bupati Barsel Eddy Raya Samsuri bersama Wakil Bupati Satya Atyani Djoedir (kanan) memberikan keterangan pada wartawan, Kamis (6/22).(TIGOR/RADAR PALANGKA)

BUNTOK – Bupati Barito Selatan (Barsel)  Eddy Raya Samsuri mengatakan ada tiga indikator guru yang profesional, yakni memiliki dan memenuhi kompetensi, serta keahlian inti pendidik. Selanjutnya, membangun relasi/jaringan sejawat yang bersifat mutualisme, bukan malah terkotak-kotak dengan adanya berbagai organisasi profesi tenaga pendidik.

”Sedangkan indikator ketiga, yakni mampu terus menjaga dan merawat jiwa sosial," kata Eddy,  Kamis (6/12). 

Menurutnya, profesionalisme guru merupakan salah satu syarat untuk mewujudkan pendidikan yang berkualitas dan berkarakter di abad 21. Pasalnya, keunggulan sumber daya alam (SDA) yang dimiliki Indonesia harus diimbangi dengan kapasitas dan kapabilitas sumber daya manusia (SDM) dalam mengelola sumber daya alam untuk meningkatkan kesejahteraan hidup yang seimbang.

”Ini semua bisa diwujudkan salah satunya melalui peran sentral profesionalitas para guru untuk terus meningkatkan sumber daya manusia tersebut," ujarnya. 

Eddy juga mengapresiasi jerih payah, pengabdian, dedikasi, dan ikhtiar para guru hingga saat ini. Karena tugas guru merupakan tugas mulia.

”Patutlah kita renungkan dan hayati sebuah kalimat hikmah yang sering kita dengarkan yakni, mungkin para guru bukan orang yang hebat, tapi banyak orang yang hebat lahir atas berkat jasa bapak dan ibu guru,” tandasnya. (rol/ign) 

 


BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Senin, 14 April 2025 17:58

Dekranasda Dorong Perajin Miliki Daya Saing

NANGA BULIK– Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)…

Jumat, 11 April 2025 17:56

Puskesmas Sukamara Siap Terapkan ILP

SUKAMARA - Puskesmas Sukamara akan berpedoman pada Integrasi Layanan Primer…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Peternakan Ayam Potong Wajib Kantongi Perizinan

SUKAMARA - Usaha peternakan ayam potong di Kabupaten Sukamara wajib…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Gebrakan Bupati Bikin Pegawai Gembira

NANGA BULIK–Kabar gembira bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers