SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 19 November 2020 11:36
Polilaman Gandeng Pemerintahan Desa

Kerjasama Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian

KERJASAMA : Politeknik Lamandau sebagai pencetak SDM handal yang siap kerja lakukan penandatanganan kerjasama pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Ini adalah sebagai bentuk sinergitas antara Politeknik Lamandau dengan masyarakat, dunia usaha, dan juga industri.(RIA MEKAR/RADAR PANGKALAN BUN)

NANGA BULIK- Politeknik Lamandau sebagai pencetak SDM handal yang siap kerja lakukan penandatanganan kerjasama pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Ini adalah sebagai bentuk sinergitas antara Politeknik Lamandau dengan masyarakat, dunia usaha, dan juga industri. 

Penandatanganan MoU telah dilakukan antara Politeknik Lamandau dengan desa-desa di Kecamatan Bulik dan Sematu Jaya. Yakni Desa Mekar Mulya, Desa Jangkar Prima,Desa Wonorejo, Desa Arga Mulya, Desa Bumi Agung, dan Desa Sumber Mulya. 

"Ini adalah amanat Undang-Undang Nomor 12 tahun 2012 tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi. Jadi kami selaku dosen perguruan tinggi punya kewajiban pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat," ungkap direktur Polilaman, Adityawan Nugroho. 

Untuk Tridarma kedua dan ketiga maka perguruan tinggi harus bekerjasama dengan dunia usaha, dunia industri dan masyarakat. Setelah dengan dua kecamatan tersebut, ke depan cakupan kerjasama diharapkan bisa lebih luas lagi. 

"Manfaat kerjasama ini tentu sangat banyak, yang pasti perguruan tinggi sebagai ujung tombak untuk pengembangan SDM di Kabupaten Lamandau punya peran sosial dan peran pendidikan bagi pengembangan potensi desa," bebernya. 

Saat ini pemerintah selaku pengelola keseluruhan operasional di daerah tidak cukup punya sumberdaya manusia. Dan saat ini Polilaman memiliki dosen-dosen yang secara kualifikasi dianggap mampu untuk mengangkat dan mendukung potensi di setiap desa yang ada di Kabupaten Lamandau. 

"Sesuai dengan program study yang ada di Polilaman ini, diharapkan mampu menggali potensi yang ada di desa, baik sektor pariwisata, perkebunan, peternakan dan perikanan hingga sektor pariwisata," harapnya. 

Sementara itu Kepala Desa Mekar Mulya yang mengikuti penandatanganan kerjasama ini, Herlangga Triadmaja menyatakan sangat mendukung kerjasama tersebut. “Pemerintah dan masyarakat desa akan sangat terbantu dengan kehadiran SDM-SDM handal dari perguruan tinggi yang diharapkan mampu turut serta membangun desa,” harapnya. (mex/soc/sla)


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers