SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 10 Desember 2018 09:19
Personel Polres Batara Turun Amankan Natal
Kabag Ops Polres Batara, AKP Andreas Alek Danantara SIK

MUARA TEWEH –Mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat umat Kristen menjalankan perayaan Natal, baik di gereja atau tempat-tempat lainnya, Polres Kabupaten Barito Utara (Batara) menurunkan personelnya.  

Kabag Ops Polres Batara, AKP Andreas Alek Danantara SIK mengatakan, selama bulan Desember Polres Batara selain melaksanakan tugas rutin dan pelayanan, juga melaksanakan giat pengamanan perayaan Natal bagi umat Kristen Katolik dan Protestan. 

Giat pengamanan perayaan Natal atau pun pelaksanaan kegiatan ibadah lainnya ini telah dilaksanakan oleh Polres Batara sejak tanggal 1 Desember 2018. Dimana pada awal bulan ini, masyarakat umat Kristen Katolik dan Protestan sudah mulai melaksanakan kegiatan-kegiatan ibadah,  seperti perayaan natal di awal atau pun melaksanakan perayaan bakti Sang Kudus.

“Hasil rekap bulan Desember ini ada 22 kegiatan yang dilaksanakan oleh masyarakat di gereja-gereja ataupun tempat lainnya seperti di Gedung Balai Antang Muara Teweh. Dan untuk pengamananya kita telah menyiapkan personil khusus untuk melaksanakan giat pengamanan disaat ada kegiatan-kegiatan tersebut,” kata Kabag Ops Polres Batara. 

Diharapkan,  meski dengan banyaknya kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan masyarakat di bulan Desember ini, Bumi Iya Mulik Bengkang Turan tetap aman dan kondusif. Oleh karena itu ia meminta kepada masyarakat, agar dapat bersama-sama menjaga kemananan dan kondusifitas di daerah ini. 

“Data tahun 2017 lalu, tidak ada satupun kegiatan perayaan Natal yang terkendala masalah keamanan. Kita berusaha mempertahankan supaya kegiatan tahun ini minimal bisa sama seperti tahun kemarin, sehingga tidak ada satu gereja pun yang mengalami halangan atau masalah keamanan,” ujar pria yang akrab disapa Andreas ini. 

Terkait pengamanan puncak perayaan pada tanggal 24 malam dan 25 Desember 2018, Andreas menambahkan akan ditempatkan belasan personel anggota untuk siaga di lokasi pusat perayaan Natal.  “Sebelum kegiatan perayaan dilaksanakan juga akan dilakukan sterilisasi di setiap gereja,” tandasnya.(viv/gus)

 


BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Senin, 14 April 2025 17:58

Dekranasda Dorong Perajin Miliki Daya Saing

NANGA BULIK– Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)…

Jumat, 11 April 2025 17:56

Puskesmas Sukamara Siap Terapkan ILP

SUKAMARA - Puskesmas Sukamara akan berpedoman pada Integrasi Layanan Primer…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Peternakan Ayam Potong Wajib Kantongi Perizinan

SUKAMARA - Usaha peternakan ayam potong di Kabupaten Sukamara wajib…

Jumat, 11 April 2025 17:55

Gebrakan Bupati Bikin Pegawai Gembira

NANGA BULIK–Kabar gembira bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers