SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 02 April 2021 17:18
Emak-Emak Beraksi, Embat Tanaman Hias

Aksi Pelaku Terekam CCTV

PENCURIAN : Seorang perempuan dengan penutup wajah terekam CCTV mencuri tanaman hias, Kamsi (1/4) dini hari.( IST/RADAR SAMPTI)

 MUARA TEWEH - Aksi pelaku pencurian tanaman hias yang diletakkan pemiliknya di depan rumah terekam CCTV. 

Peristiwa pencurian tanaman hias meresahkan warga tersebut terjadi di Kelurahan Lanjas Kecamatan Teweh Tengah, tepatnya di Jalan Pramuka Muara Teweh Gang Simpang SPBU Talenta, pada Kamis (1/4) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

Akibatnya korban, yang akrab disapa mama Fadli (43) mengalami kerugian jutaan rupiah, sebab ada sekitar 11 pot tanaman hias dengan harga bervariasi yang berada di depan rumahnya digondol maling.

Kasus pencurian ini telah dilaporkan oleh korban ke pihak Kepolisian, agar dapat mengusut pelaku dari pencurian tanaman hiasnya. 

"Total kerugian bisa mencapai jutaan, karena ada beberapa jenis bunga seperti Keladi, Aglonema (banyak jenisnya) dan janda bolong yang hilang," kata korban.

Berdasarkan rekaman CCTV, diduga pelaku seorang perempuan. Pelaku melancarkan aksinya menggunakan kain penutup kepala.

Aksi pencurian ini bukan pertama kali, tetapi sudah berkali-kali. Diduga pelaku masuk ke areal rumahnya naik pagar rumah.

"Mungkin selain saya ada juga warga lainnya di daerah tempat tinggal saya yang pernah kehilangan tanaman hias. Saya berharap pelaku bisa tertangkap agar jera dan tidak lagi mengulangi perbuatannya," ujar dia. (viv/fm)

 


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:36

Inovasi ”Sidin Beramal” Permudah Pengurusan Izin

NANGA BULIK - Pelayanan publik di Kabupaten Lamandau masih menghadapi…

Rabu, 20 November 2024 10:33

HKN, Pelayanan Kesehatan Wajib Ditingkatkan

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim mengapresiasi seluruh…

Senin, 18 November 2024 12:29

Pj Bupati Ajak Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan

NANGA BULIK - Suhu politik menjelang hari pemungutan suara Pemilihan…

Jumat, 15 November 2024 17:30

Susun RKA dengan Perhatikan Skala Prioritas

KUALA KURUN - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada…

Jumat, 15 November 2024 17:28

Tahapan Pilkada Perlu Pengawasan Bersama

SUKAMARA - Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sukamara…

Jumat, 15 November 2024 17:27

Guru Penggerak Harus Tingkatkan Kualitas Belajar di Kelas

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus mendorong peningkatan kualitas…

Kamis, 14 November 2024 11:43

Pastikan Higienis, Air Minum Lapas Sukamara Dicek

SUKAMARA – Petugas dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Sukamara melakukan pengecekan…

Kamis, 14 November 2024 11:41

Desak Pemkab Perhatikan Jalan AMD di Desa Terawan

KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Hadinur, meminta pemerintah…

Rabu, 13 November 2024 10:34

Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pengembangan Pariwisata

KUALA PEMBUANG- Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan…

Rabu, 13 November 2024 10:33

Antisipasi Situasi Rawan Melalui Desk Pilkada 2024

KUALA KURUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) menggelar…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers