SAMPIT- Atlit Perisai Diri Sampit dilepas menuju Kejuaraan Nasional (Kejurnas) pelajar Piala bergilir Sri Sultan Hamengku Buwono X, Minggu (16/12). Kejurnas dua tahunan ini dilaksanakan di Bandung pada 18-23 Desember 2018.
Pelepasan diadakan di kediaman salah satu pelatih Perisai Diri Jalan Rangkas 4 yang dihadiri para pelatih Senior Perisai Diri dan para atlet yang akan diberangkatkan.
Adapun atlet yang diberangkatkan sebanyak lima orang yang terdiri dari dua atlet dari SDN 2 MB Hulu atas nama Abdul Khodir Al Gajali dan Luna Julianti Aurelia, satu atlet dari SMPN 1 Sampit atas nama Andina Putri Sartana, satu atlet dari SMAN 1 Sampit atas nama Akhmad Firdaus, dan satu atlit dari SMKN 2 Sampit atas nama Muhamad Zaky.
Untuk mengikuti pertandingan ini para atlet sudah dilatih selama sebulan. Adapun persiapannya yaitu persiapan fisik dan teknik tanding, seni tunggal baku ipsi, teknik serang hindar perisai diri, dan teknik asli perisai diri.
Kelatnas Indonesia Perisai Diri Sampit ini baru pertama kali ikut berpartisipasi dalam Kejuaraan Nasional Perisai Diri pelajar. Pada tahun 2016 yang lalu Perisai Diri Sampit juga ikut serta berpartisipasi dalam Kejuaraan Perisai Diri Internasional Champion Ship ( PDIC) di Malang. Kejurnas Perisai Diri tingkat pelajar ini adalah event internal di Perisai Diri.
M. Ihwan selaku penanggung jawab teknik Perisai Diri Sampit mendukung dan memotivasi para atlet ini. Event ini untuk menambah pengalaman mereka yang di daerah agar bisa bersaing ke tingkat nasional.
Ihwan berharap para atlit yang mengikuti Kejurnas pelajar semakin terpacu semangatnya untuk berlatih lagi dan bisa berbagi pengalaman kepada teman-teman yang ada di daerah. (adv/ard)