PANGKALAN BUN - Zumba Party Sanggar Senam Fitnes Ar Razak Pangkalan Bun yang digelar di Taman Kota Manis dibanjiri ribuan peserta, Minggu (20/1). Banyaknya doorprize yang dibagikan panitia membuat acara ini makin meriah.
Instruktur Aerobik dan Zumba Sanggar Senam Fitnes Ar Razak Pangkalan Bun Zin Vitta mengatakan, zumba party ini digelar secara gratis untuk masyarakat Kobar. Karena zumba banyak digemari oleh masyarakat Kobar.
“Zumba Party ini kita gelar untuk umum. Jadi masyarakat bisa bergabung mengikutinya secara gratis. Kebetulan pas hari Minggu, banyak masyarakat setelah Car Free Day mengikuti acara ini,” kata Zin Vitta.
Acara Zumba Party ini mendapat sambutan baik oleh masyarakat umum. Sehingga lapangan Taman Kota Manis ini penuh sesak oleh peserta zumba.
“Alhamdulilah sambutan dari masyarakat Kobar sangat luar biasa. Lapangan penuh, sehingga acaranya sangat meriah,” ujarnya.
Dijelaskan Zin Vitta, selain Zumba Party pihaknya juga melakukan potong tumpeng sebagai bentuk syukur atas lokasi baru sanggar Senam Fitnes Ar Razak. Sanggar senam itu sebelumnya berada di depan gerbang BTN Beringin Rindang, sekarang pindah di Jalan HM Rafi'i tepatnya di Samping Pangkalan Bun Park.
“Sanggar senam kami baru saja pindah. Maka kegiatan Zumba Party ini juga sebagai sarana untuk memberitahukan kepada masyarakat tentang sanggar baru kita,” ujarnya.
Untuk fasilitas sanggaar senam yang baru, dari segi tempat memang berbeda. Tempatnya jauh lebih luas dan sangat nyaman untuk senam aerobik dan zumba. “Sanggaar senam kami yang baru itu memang sangat mengasyikkan buat senam,” jelasnya.
Sementara untuk kegiatan Zumba Party sendiri dari awal hingga akhir sangat meriah. Karena banyak yang mendukung kegiatan Zumba Party mulai dari Persani Kobar, sejumlah sanggar senam yang ada di Kobar dan masih banyak lagi.
“Kegiatan ini tentunya untuk mengajak masyarakat berolahraga agar badan lebih bugar dan sehat. Selain itu bagi peserta yang beruntung bisa membawa pulang doorprize yang disiapkan panitia,” terangnya. (rin/sla)