KUALA PEMBUANG - Adanya kegiatan festival Danau Sembuluh yang dilaksanakan pemerintah daerah harus lebih dikemas dengan baik lagi ke depannya.
Dimana agenda tersebut bisa dijadikan sebagai promosi daerah.
Bupati Seruyan Yulhaidir mengatakan Danau Sembuluh sangat berpotensi untuk dikembangkan kedepannya untuk salah satu potensi wisata di Kabupaten Seruyan, diantaranya wisata susur danau dan sebagainya.
Dikatakannya, kedepan pemerintah Kabupaten Seruyan akan terus menonjolkan potensi wisata untuk kemajuan daerah.
“Seruyan mempunyai banyak potensi wisata selain Danau Sembuluh, juga wisata alam, bahkan budaya. Kedepan akan menjadi tugas kami untuk mengembangkan wisata untuk kemajuan Seruyan,” ucap Bupati, Minggu (10/2).
Menurut, Festival Danau Sembuluh ini akan terus dilaksanakan setiap tahunnya, dimana kedepan pemerintah desa diharapkan bisa mempersiapkan segalanya untuk mensukseskan pelaksanaan nantinya.
”Desa setempat wajib mengambil moment untuk kemajuan desanya terhadap pelaksanaan festival Danau Sembuluh ini,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sembuluh I Hery Subrata mengatakan pemerintah desa sangat mengapresiasi kegiatan Festival Danau Sembuluh ini, dimana pemerintah desa akan terus bekerjasama dengan pemerintah kecamatan maupun Kabupaten agar pelaksanaan festival tersebut bisa sukses dilaksanakan.
”Kami senang dan berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahun,” katanya.
Menurut Hery, kedepan dirinya berharap titik-titik wisata di Danau Sembuluh bisa dibantu pemerintah daerah misalnya fasilitas pendukung salah satunya kapal susur khusus danau khusus.
“Jika ada wisatawan yang ingin menyusuri Danau Sembuluh bisa dilayani dengan baik,” imbuhnya. (hen/fm)