SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 08 Maret 2019 11:20
Peranan Pemda Awasi Laut Masih Diperlukan
PELABUHAN: Kapal-kapal nelayan Seruyan terkadang tambat di dermaga Teluk Segintung ini.(Dok.ALDI SETIAWAN/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Mengacu Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, yang menyatakan bahwa kewenangan penyelenggaraan penyuluhan perikanan nasioal dan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat kelautan dan perikanan, termasuk dalam hal ini status kepegawaian penyuluh perikanan dialihkan dari daerah ke pusat.

     UU tersebut juga mengatur tentang perluasan kewenangan provinsi di sektor kelautan, jika semula kewenangan provinsi dari 4-12 mil, kini diperluas menjadi 0-12 mil. Saat ini, pihak kabupaten/kota, tidak lagi memiliki wewenang dalam mengawasi sektor kelautan.

     Meski demikian, Wakil Bupati Seruyan Hj. Iswanti mengatakan, peran pemerintah daerah dan masyarakat masih sangat dibutuhkan dalam hal pengawasan baik di laut maupun di darat.

     “Saya merasa peran dari pemerintah daerah dan masyarakat sekitar, masih sangat diperlukan dalam melakukan pengawasan, karena kita juga bisa membantu provinsi lakukan pengawasan, terlebih lagi kita mengetahui betul tentang potensi daerah sendiri,” kata Iswanti.

     Iswanti mengatakan, tidak hanya dalam upaya penangkapan di laut yang melanggar peraturan perundang-undangan, namun juga terhadap upaya perusakan sumber daya perairan di daerah, masih memerlukan peran dari pemerintah daerah dan masyarakat untuk turut serta melakukan pengawasan.

     “Hal ini dalam rangka keberlanjutan sumber daya kelautan dan perikanan Kabupaten Seruyan, karena memang potensi perikanan dan kelautan sangatlah besar. Bukan hanya itu saja, Kabupaten Seruyan juga merupakan tempat yang potensial untuk mengembangkan berbagai komoditas perkebunan,” ujarnya.

     Komoditas perkebunan tersebut seperti tanaman karet, kelapa sawit, kelapa, kopi, lada, jambu mente dan aren dengan luasan lahan perkebunan sebanyak 36.771,12 hektare.

     “Oleh karena itu, pemanfaatannya diupayakan dengan bijak dan arif, dapat dilaksanakan secara berkelanjutan yang dikelola dengan basis pemberdayaan masyarakat. Peran kita untuk mengawasi laut dan darat masih sangat diperlukan,” tandasnya. (rm-98/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers