SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 15 Maret 2019 11:11
Petani Kartika Bakti Panen Raya

Acara Dihadiri Bupati Seruyan

PANEN RAYA: Bupati Seruyan (kiri) menyerahkan bantuan kepada petani Desa Kartika Bakti, saat acara panen raya perdana, Kamis (14/3) kemarin.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Guna memberikan semangat kepada para petani dalam bertani, Bupati Seruyan Yulhaidir melakukan panen raya padi bersama di Desa Kartika Bakti, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kamis (14/3) kemarin.

Dalam acara tersebut Yulhaidir meminta para petani semangat dan serius mengelola lahan pertaniannya.

Kegiatan yang juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Haryono ini, Bupati Seruyan mengungkapkan perhatian pemerintah untuk membantu para petani sangat banyak, baik itu dari peralatan bahkan sejumlah bantuan bibit, obat-obat pertanian.

“Keseriusan para petani dalam bertani masih menjadi kendala utama kita untuk memajukan dunia pertanian Seruyan,” kata Yulhaidiri.

Menurutnya, dulu Seruyan pernah menjadi lumbung padi bahkan hanya berstatus kecamatan dengan minim peralatan dan akses, namun zaman dahulu semangat bertani sangat tinggi, sehingga apapun kekurangan di pertanian dijalankan dengan semangat para petani.

Berbeda dengan saat ini yang penuh dengan bantuan, namun swasembada padi Seruyan belum bisa.

“Pemerintah sudah membantu banyak namun petani masih belum maksimal sehingga hasil pertanian tidak maksimal,” ujarnya.

Selain itu, Yulhaidir mengingatkan kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Seruyan untuk memastikan seluruh penyuluh pertanian di Seruyan bekerja maksimal, karena kendala para petani dalam mengelola lahan pertanian sangat dibutuhkan kerja disiplin para penyuluh jangan sampai komunikasi antara petani dengan penyuluh tidak baik sehingga membuat permasalahan yang dialami petani lamban bisa diselesaikan.

Sementara itu, Kepala DKPP Seruyan H Sugian Noor mengatakan pembangunan dunia pertanian di Seruyan dua tahun terkahir ini sangat baik, dimana dari segi luas tanam padi sejumlah petani selalu meningkat setiap tahunnya, bahkan bantuan di bidang pertanian juga sangat banyak sehingga dirinya berharap para petani bisa memanfaatkan ini dengan baik agar Seruyan bisa mencapai swasembada padi di Kalteng. (hen/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers