SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 02 April 2019 11:06
Mantap!!! Seruyan Siapkan Beasiswa Rp 4 Miliar

Bupati Tinjau UNBK SMA

PANTAU UJIAN : Bupati Seruyan Yulhaidir meninjau pelaksanaan UNBK di SMAN 1 Seruyan Tengah disela-sela kunjungan kerjanya, Senin (1/4).(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir disela-sela kunjungan kerjanya ke sejumlah wilayah, dirinya menyempatkan mengunjungi SMAN I Seruyan Tengah, Senin (1/4).

Dalam kunjungan itu, dirinya meninjau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan berpesan kepada peserta yang nanti lulus agar tidak putus sekolah dan melanjutkan ke jenjang perkuliahan.

Menurut Yulhaidir, mereka sangat fokus di dunia pendidikan di Kabupaten Seruyan, pemerintah daerah tahun ini menggelontorkan dana sebesar Rp 4 miliar untuk beasiswa bagi pelajar yang ingin melanjutkan ke jenjang perkuliahan.

Bupati berharap seluruh peserta UNBK yang lulus nantinya jangan sampai patah semangat dan harus melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi, karena Pemkab Seruyan telah menyiapkan dana besar setiap tahunnya untuk dunia pendidikan.

”Seluruh pelajar di Kabupaten Seruyan berhak menerima beasiswa, jangan sampai beasiswa dimanfaatkan pelajar di perkotaan saja,” katanya, Senin (1/4).

Dirinya juga meminta pelajar proaktif mencari informasi beasiswa, sehingga beasiswa yang diberikan pemerintah daerah merata ke seluruh pelosok Kabupaten Seruyan.

Mengenai UNBK, Yulhaidir menegaskan saat ini masih berjalan lancar dan tidak ada kendala yang berarti dalam pelaksanaan.

Selain beasiswa, Yulhaidir menegaskan kedepan fasilitas sejumlah sekolah di Kabupaten Seruyan akan terus ditingkatkan, sehingga dunia pendidikan dan kualitas pendidikan terus meningkat, dan Sumber Daya Manusia (SDM) bisa bersaing dengan kabupaten lain.

”Saat ini kualitas pendidikan Seruyan cukup baik, tinggal melengkapi yang masih kurang saja, salah satunya peralatan laboratorium untuk murid-murid praktik,” ujarnya. (hen/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers