SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 19 April 2019 17:41
RSSI Siagakan Tim Ahli Jiwa
SIAPKAN LAYANAN : Rumah Sakit Sultan Imanuddin Pangkalan Bun siapkan tim untuk layani caleg yang membutuhkan konsultasi dan penanganan caleg stress akibat pemilu 2019 ini.(SYAMSUDIN/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Rumah Sakit Sultan Imanuddin (RSSI) Pangkalan Bun menyiapkan langkah antisipasi guna penanganan caleg yang mengalami gangguan jiwa usai berkompetisi dalam Pemilu 2019.

Direktur RSSI Pangkalan Bun dr Fachrudin mengatakan bahwa rumah sakit menyiagakan poli jiwa dan spikolog untuk peserta pemilu yang membutuhkan pendampingan. 

“Kita siagakan dokter spesialis jiwa, psikolog, perawat jiwa, dan spesialis dalam,” ujarnya, Kamis (18/4).

Menurutnya spesialis dalam juga perlu karena sangat mungkin terjadi rentetan penyakit akibat tekanan darah naik (hipertensi) para caleg yang gagal meraup suara. Hipertensi dapat mengakibatkan komplikasi serius penyakit jantung koroner, gagal jantung, gagal ginjal, stroke, kebutaan, diabetes, dan banyak penyakit berbahaya lainnya.

“Stroke (51 persen) dan penyakit jantung koroner (45 persen) merupakan penyebab kematian akibat hipertensi tertinggi di Indonesia,” terangnya.

Selain itu pihaknya juga menyiapkan ruangan untuk rawat inap bagi mereka (caleg) yang setelah dilakukan observasi ternyata harus dirawad di RSSI. “Kalau ada yang harus rawat inap, kita sudah siapkan ruangan,” tambahnya.

Namun meski telah mempersiapkan semuanya, Fachrudin berharap jangan sampai ada caleg yang harus dirawat di RSSI akibat tak mampu menerima kenyataan tidak terpilih menjadi anggota legislative.

“Semoga saja tidak sampai ada yang dirawat inap akibat stress tak terpilih menjadi anggota legislatif, tapi kalau sekedar konsultasi dan mungkin masih wajar,” pungkasnya. (sam/sla)

 


BACA JUGA

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Selasa, 30 Januari 2024 19:07

Dukung Pengembangan Pertanian, Pj Bupati Kobar Resmikan Penggilingan Padi di Desa Palih Baru

PANGKALAN BUN, radarsampit.com - Untuk mendukung produksi pangan di Kabupaten…

Rabu, 24 Januari 2024 11:13

Korban Mobil Ugal-ugalan di Pangkalan Bun Masih Koma

Empat korban pengemudi mobil ugal-ugalan di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin…

Selasa, 23 Januari 2024 01:06

Seruduk Tiga Pemotor, Mobil Remuk Diamuk Massa di Pangkalan Bun

Sebuah mobil dengan nomor pelat KH **** RA di Pangkalan…

Selasa, 23 Januari 2024 00:55

Kamar Pasien Kelas III RSSI Pangkalan Bun Perlu Penambahan

Sejumlah fasilitas dan ruang rawat inap di Rumah Sakit Umum…

Selasa, 23 Januari 2024 00:53

ODGJ Kian Menjamur di Pangkalan Bun

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) kian menjamur di Kota Pangkalan…

Senin, 22 Januari 2024 19:40

Pj Bupati Kobar Budi Santosa Ingin Kembalikan Adipura ke Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di bawah…

Minggu, 21 Januari 2024 11:45

Rody, Juni, atau Aida yang Bakal Jadi Sekda Kobar?

Dari delapan calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat yang…

Minggu, 21 Januari 2024 11:17

Warga Pangkalan Bun Keluhkan Ceceran Sampah dari Truk Pengangkut

Aktivitas truk pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten…

Minggu, 21 Januari 2024 11:13

Dua Joki Judi Online di Pangkalan Bun Diringkus Polisi

Polres Kotawaringin Barat berhasil mengungkap praktek perjudian online dengan meringkus…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers