SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 16 Mei 2019 14:08
MEMALUKAN..!!! Warga Kotim Curi Motor di Seruyan

Satu Tertangkap, Satu Buron

CURANMOR : Satuan Reskrim Polres Seruyan dan Resmob Polres Kotim mengamankan satu pelaku pencurian kendaraan bermotor.(IST/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Kepolisian Resor (Polres) Seruyan mengamankan pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) bernama Wahyu (24) yang merupakan warga Desa Seragam Jaya, Kelurahan Mentaya Seberang, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur.

Kapolres Seruyan AKBP Ramon Zamora Ginting melalui Kasat Reskrim Polres Seruyan Iptu Wahyu S Budiharjo membenarkan ada penangkapan pelaku curanmor.

Ia mengatakan, penangkapan dilakukan dengan bantuan dari tim Resmob Polres Kotim pada Senin (13/5) pada pukul 01:00 WIB.

"Pelaku berhasil kami amankan di kediamannya di Desa Seraga Jaya, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotim," kata Kasat Reskrim Polres Seruyan Iptu S Budiharjo saat dikonfirmasi via telpon seluler, Rabu (15/5).

Wahyu mengungkapkan, penangkapan bermula ketika pelaku beraksi di salah satu rumah milik warga di Jalan Jenderal Sudirman KM 64 Desa Bangkal, Kecamatan Seruyan Raya, Kabupaten Seruyan pada Kamis (11/4) lalu.

Menanggapi kejadian tersebut, kepolisian langsung melakukan penyelidikan serta mengumpulkan bukti dan keterangan warga sekitar TKP.

"Setelah beberapa waktu kami selidiki, ternyata pelaku merupakan warga dari Kabupaten Kotim, anggota Satreskrim Polres Seruyan berkoordinasi dengan Polres Kotim dan langsung melakukan penangkapan pelaku," terangnya.

Setelah digerebek oleh polisi, pelaku tidak bisa mengelak dan mengakui perbuatannya, pihak kepolisian mengamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat warna putih.

"Berdasarkan keterangan yang kami dapatkan, pelaku tidak menjalankan aksinya seorang diri, saat ini kami masih mengejar tersangka lainnya yang kuat diduga berada di Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotim," bebernya.

Hingga kini, satu tersangka beserta barang bukti sudah diamankan di Mapolres Seruyan guna pemeriksaan dan pengembangan kasus lebih lanjut. (rm-98/fm)

 


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers