SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 11 Juni 2019 15:18
ASTAGA..!!! Pertama Kerja di Daerah Ini PNS-nya Banyak Bolos
SIDAK : Wakil Bupati Seruyan melakukan sidak di RSUD Kuala Pembuang, hari pertama masuk kerja pasca-libur Idulfitri.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Libur panjang Hari Raya Idulfitri 1440 Hijriah kemarin sepertinya tidak cukup bagi oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Seruyan.

Terbukti pada hari pertama masuk kerja pasca-libur lebaran kemarin masih banyak ASN yang bolos kerja.

Wakil Bupati Seruyan Iswanti mengatakan, berdasarkan hasil inspeksi mendadak (Sidak) yang dilakukannya Senin (10/6) kemarin, masih ada ASN dan tenaga honorer yang tidak masuk kerja tanpa keterangan alias bolos kerja.

Dikatakannya, pada sidak kali ini sejumlah absen pegawai yang ada di sejumlah Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) dikumpulkan dan akan dilaporkan kepada Kemenpan RB.

Sejumlah ASN yang tidak masuk bekerja mencapai puluhan, bahkan di Dinas Pekerjaan Umum (DPU) saja sudah ada sekitar 13 ASN yang tidak kerja tanpa keterangan, belum lagi dinas lain.

”Nanti akan kami rekap nama-nama ASN yang tidak masuk kerja dan akan kami sampaikan,” ujarnya.

Mengenai sanksi menurutnya, Pemkab Seruyan akan melakukan evaluasi kinerja pegawai baik itu ASN maupun tenaga honorer, jika mereka tidak bisa dibina, maka akan diusulkan untuk dipecat, karena masih banyak yang ingin menjadi ASN dan tenaga honorer di Seruyan.

”Kita butuh pegawai yang disiplin dan punya dedikasi dalam bekerja,” tegasnya.

Pantauan Radar Sampit, Wakil Bupati Seruyan didampingi Kepala BKPSDM Seruyan Sarwadi, Kadis Kominfo Seruyan Idham BW Kusumah, Kepala Inspektorat Taruna Jaya dan sejumlah petinggi di Seruyan lainnya ikut melakukan sidak, Senin (10/6) kemarin. (hen/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers