SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 14 Juni 2019 15:43
Aduhhhh ae.. Lampu Lalu Lintas di Pangkalan Bun Banyak Rusak

Perbaikan Menunggu Suku Cadang

RUSAK: Traffic light di sekitar Stadion Sampuraga Pangkalan Bun tidak berfungsi.(YOHANES ARDIAN / RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Sejumlah traffic light (lampu pengatur lalulintas) di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat ditemukan banyak yang tidak berfungsi, hal itu diperkirakan telah berlangsung hingga beberapa hari lalu.

Pasalnya proses perbaikan masih terkendala alat. Adapun Traffic light yang tidak berfungsi berada di Jalan Kawitan, Depan Gereja Imanuel, Simpang SMPN 1 Arsel, dan di dekat Stadion Sampuraga.

Dinas Perhubungan Kotawaringin Barat sata dikonfirmasi Radar Pangkalan Bun membenarkan hal itu dan menjelaskan bahwa mereka masih mengusahakan mendatangkan suku cadang traffic light dari luar daerah. Rencananya akan tiba paling lambat pada Jumat (14/6) hari ini.

“Dalam perbaikan atau perawatan lampu merah ini (traffic light) kita terkendala alat atau suku cadangnya. Saat ini sudah dipesan dan paling lambat tiba Jumat besok (hari ini),” kata Kasi Pembangunan Prasarana Dinas Perhubungan Kotawaringin Barat, Hananta Bayu Sena, Kamis (13/6).

Hananta juga mengatakan, jika nantinya alat sudah sampai maka akan langsung dipasang. “Kami juga mencari informasi untuk pengadaan alat-alat apil itu ada di Palangka Raya tapi tidak begitu lengkap. Makanya kami beli di Jawa,” kata dia.

Ia melanjutkan bahwa untuk sementara teknisinya sudah lengkap, hanya terkendala pada suku cadang saja. Adapun faktor penyebab rusaknya traffic light tersebut bermacam-macam. Seperti faktor alam atau kerusakan alat. “Kena petir juga bisa, kemudian alatnya yang rusak juga bisa. Yang jelas kami akan segera perbaiki ketika alatnya datang,” kata dia.

Menurutnya hasil pemeriksaan yang dilakukan teknisi, kerusakan yang terjadi pada komponen prosesornya atau otaknya. Maka dari itu lampu mati total. “Kita nyalakan kuningnya saja tidak bisa, biasanya kalau kerusakannya bukan prosesornya masih bisa dinyalakan sebagian. Berarti ini prosesornya yang rusak,” pungkasnya.(ard/sla)

 


BACA JUGA

Jumat, 04 Juli 2025 17:49

Perkuat Sinergi Satpol PP Gelar Rakor Satlinmas SE Kobar

PANGKALAN BUN – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten…

Jumat, 04 Juli 2025 17:49

Dinas PUPR Ajak Swasta Perbaiki Jalan Karang Mulya

PANGKALAN BUN – Dalam upaya meningkatkan pelayanan infrastruktur kepada masyarakat,…

Jumat, 04 Juli 2025 17:44

DPRD Dukung Langkah Pemkab Menata UMKM Secara Persuasif

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar) Mulyadin menyatakan…

Kamis, 03 Juli 2025 16:36

Wajah Kota Ditata Rapi, UMKM Tetap Jadi Prioritas Bupati Kobar

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) terus berkomitmen…

Kamis, 03 Juli 2025 16:35

Pemkab Kobar Raih Penghargaan

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) kembali…

Kamis, 03 Juli 2025 16:33

Pemkab Perlu Segera Bahas Permasalahan BBM Subsidi

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Rabu, 02 Juli 2025 16:59

PUPR Gelar Pelatihan Pemasangan Rangka Atap Baja Ringan

PANGKALAN BUN – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)…

Rabu, 02 Juli 2025 16:58

Bupati Harapkan Sinergi Polri dan Pemda Terus Terjalin

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, menghadiri…

Rabu, 02 Juli 2025 16:55

Fraksi Golkar Dukung Penutupan THM Last Wost di Pasir Panjang

PANGKALAN BUN– Ketua Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Selasa, 01 Juli 2025 15:36

Fraksi Golkar Dukung Penutupan THM Last Wolf di Pasir Panjang

PANGKALAN BUN – Ketua Fraksi Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers