KUALA PEMBUANG - Bupati Seruyan Yulhaidir kembali menyerahkan bantuan hibah sarana perikanan berupa 10 unit perahu atau kapal kapasita 3 GT dilengkapi dengan mesin ces beserta dengan alat tangkap kepada kelompok nelayan Karya Rahmat Desa Ulak Batu Kecamatan Danau Sembuluh.
Bupati mengharapkan bantuan tersebut bisa meningkatkan produksi perikanan dan kesejahteraan nelayan tangkap perairan umum.
“Kepada masyarakat Seruyan, khususnya kelompok nelayan yang menerima bantuan agar tidak memperjualbelikan peralatan yang telah diberikan,” ujar Yulhaidir mengingatkan, Rabu (24/7).
Menurutnya, bantuan yang telah diberikan itu hendaknya dimanfaatkan dan dipergunakan sebagaimana mestinya, sebagaimana halnya pada saat permohonan bantuan yang disampaikan kepada Pemkab Seruyan melalui Dinas Perikanan Kabupaten Seruyan.
“Bantuan yang telah diterima dipergunakan untuk kepentingan mencari ikan sebagai alat mata pencaharian,” pesannya.
Dirinya tidak menyetujui, jika bantuan-bantuan yang diberikan pemerintah disalahgunakan dalam artian diperjualbelikan, tidak terkecuali pada bantuan perikanan saja, namun juga bantuan alat-alat lainnya untuk masyarakat.
Karena menurutnya, bantuan yang diberikan itu bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, agar lebih meningkat dan lebih sejahtera lagi.
“Tolong dirawat dan dijaga serta diperlihara bantuan-bantuan yang telah diberikan. Karena tidak setiap tahun terima bantuan, pergunakan dan diperlihara sebaik-baiknya,” katanya. (hen/fm)