SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 26 Juli 2019 10:35
Gagal Pertahankan Opini WTP, Pemkab Seruyan Siap Berbenah
PROYEK : Pembangunan jalan Kuala Pembuang menuju Pelabuhan Segintung inilah salah satu titik temuan BPK RI.(HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Mendapat hasil Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2018 turun menjadi Wajar Dengan Pengacualian (WDP) sepertinya membuat perdebatan antara eksekutif dan legislatif.

Pemerintah Kabupaten Seruyan akan berbenah untuk menindaklanjuti permasalah tersebut.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seruyan Drs Haryono mengatakan, penyebab dari turunnya LHP tersebut tentunya memang ada yang salah dan perlu diperbaiki kedepannya, bahkan dirinya meminta seluruh dinas untuk berhati-hati agar hal serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari.

Haryono menyebutkan,  ada beberapa temuan BPK RI yang menyebabkan Seruyan mendapat WDP, diantaranya kekurangan volume pada pekerjaan jalan Bakrie Entong Pembuang Hulu senilai Rp 218.069.854,26, kekurangan volume pada paket pembangunan jalan dalam kota Asam Baru Kecamatan Danau Seluluk senilai Rp 297.541.574,72, kekurangan volume pada paket pekerjaan pembangunan jalan Sungai Mitak Bawah senilai Rp 26.030.522,19, kekurangan volume paket pekerjaan pembangunan jalan Sandul-Sukamandang senilai Rp 1.145.736.416,55, dan kekurangan volume pada pekerjaan jalan Kuala Pembuang-Teluk Segintung senilai Rp 6.232.365.818,72.

”Ada beberapa lagi catatan BPK dan akan kami perbaiki,” ujarnya saat mengikuti rapat paripurna dengan DPRD Seruyan, Kamis (25/7) kemarin.

Menurut Sekda, khusus untuk jalan Segintung masih pro kontra terhadap temuan BPK dan akan dikaji ulang langkah yang diambil.

“Sedangkan untuk temuan lainnya, pihak ketiga siap membayar ke pemerintah daerah,” ujarnya.

Dikatakannya, kondisi ini memang dulunya terjadi pada masa transisi karena mengikuti Pemilu. “Temuan ini akan kami perbaiki kedepannya, sehingga opini Kabupaten Seruyan kembali menjadi Wajar Tanpa Pengacualian (WTP),” janjinya.

Ditanyakan mengenai pengawasan dari instansi terkait, Sekda yang didampingi Kepala BPKDA Seruyan dr. Bahrun Abbas menegaskan, pihaknya mengingatkan kepada tim teknis di seluruh dinas di Seruyan untuk benar-benar melakukan pengawasan terhadap pekerjaan yang dilakukan oleh rekanan sehingga tidak menimbulkan masalah hukum di kemudian hari. (hen/fm)

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers