KUALA PEMBUANG – Sebanyak 70 perwakilan Kabupaten Seruyan mengikuti pencerahan kebangsaan dan Ikrar Bersama Anak Bangsa (IBAB) Kalimantan Tengah 2019 di acara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke – 91 di Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau.
Acara pencerahan kebangsaan yang dilaksanakan pada Minggu (27/10) malam, dihadiri Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran, Danrem 102 Panju Panjung, Kepala SOPD Pemprov Kalteng, Bupati dan Wakil Bupati se Kalteng, serta ribuan peserta.
Wakil Bupati Seruyan Hj. Iswanti, SE, MM mengatakan, malam pencerahan kebangsaan ini sangat baik sekali, karena para pemuda yang merupakan penerus bangsa serta bagian dari proses penyelenggaraan pembangunan, calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang diberikan pengetahuan tentang nilai-nilai perjuangan yang telah dilakukan para pemuda di masa dulu.
“Pemuda dituntut kreatif dalam mengembangkan berbagai potensi sumber daya demi mewujudkan cita-cita bangsa yang kuat, berdaulat, cerdas, bermartabat sesuai dengan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,” kata Iswanti ditemui Radar Sampit seusai mengikuti kegiatan.
Menurut Iswanti, dilaksanakannya pencerahan kebangsaan ini diharapkan para pemuda yang berasal dari Kabupaten Seruyan semakin tertanam rasa kebangsaan.
“Tentunya kegiatan ini akan menjadi bekal, dan turut berpartisipasi dalam membangun Kabupaten Seruyan yang lebih maju lagi,” tandasnya. (hen/fm)