SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 05 Desember 2019 10:18
IKM Seruyan Diminta Tingkatkan Kualitas Produk Lokal
HADIRI KEGIATAN : Bupati Seruyan Yulhaidir (tiga dari kiri baris depan) ketika menghadiri kegiatan Hari Ikan Nasional (Karkannas) di Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang, beberapa waktu lalu.(Dok. ALDI SETIAWAN/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Kabupaten Seruyan merupakan salah satu daerah yang sangat kaya akan hasil alam, sehingga tidak mengherankan jika hasil-hasil produk lokal pun beragam dan memiliki potensi yang tidak kalah bagus dengan daerah lain.

Melihat potensi tersebut, Bupati Seruyan Yulhaidir mengimbau kepada para pelaku usaha Industri Kecil Menengah (IKM) agar bisa terus meningkatkan kualitas produk lokal mereka.

Menurutnya, berbagai olahan yang dihasilkan oleh pelaku usaha IKM di seluruh kecamatan maupun desa tergolong sangat beragam, dirinya menilai hal tersebut patut untuk terus digali dan ditingkatkan.

"Produk-produk lokal Seruyan saya lihat sangat potensi dan beragam sekali, ini sangat bagus sekali untuk ditingkatkan lagi kualitasnya," katanya di Kuala Pembuang, baru-baru tadi.

Ia menjelaskan, hal ini dimaksudkan agar segala potensi yang ada bisa tergali sepenuhnya dan dengan adanya peningkatkan kualitas produk diharapkan mampu bersaing di pasaran, baik di dalam maupun luar daerah.

Ia juga meminta kepada instansi terkait agar bisa terus melakukan pembinaan kepada pelaku usaha IKM supaya mampu lebih berinovasi.

"Supaya bisa tergali sepenuhnya potensi-potensi lokal kita, inovasi dan kualitasnya ditingkatkan, sehingga berdampak terhadap peningkatan roda perekonomian masyarakat Seruyan," harapnya. (rm-98/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 07 September 2015 22:26

Excavator Sudah Diincar

<p><strong>SAMPIT &ndash;</strong> Aparat kepolisian berhasil meringkus komplotan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers