SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 04 April 2020 11:38
Diduga Terjatuh, Abu Tewas Tenggelam

Hendak Menunaikan Salat Jumat

KECELAKAAN: Jasad Abu yang diduga tenggelam di wilayah perairan Desa Telaga Pulang, Kecamatan Danau Sembuluh saat ditemukan, Jum'at (3/4) sore kemarin.(Istimewa/warga)

KUALA PEMBUANG- Sejumlah warga di Desa Telaga Pulang, Kecamatan Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan digegerkan dengan kasus warga tenggelam yang di sekitar Dermaga Ulin desa setempat.

Berdasarkan keterangan dari salah satu warga yang berinisial IM, tenggelamnya warga atau korban yang bernama Abu tersebut terjadi sekitar pukul 11:40 WIB, Jumat.

Menurutnya, korban sendiri merupakan warga yang berasal dari kota Sampit yang bekerja sebagai petugas jaga malam alat berat kontraktor. Sebelum kejadian naas tersebut terjadi, korban sempat jatuh saat mengendarai sepeda motor di salah satu jalan yang ada di desa setempat.

"Setelah itu, dia minta tolong kepada salah satu warga supaya mengantarkannya ke dermaga untuk bersih-bersih badan sekaligus melaksanakan salat Jum'at," katanya.

Setelah sampai di dermaga, diduga warga tersebut terjatuh ke air dan kemungkinan karena tidak bisa berenang akhirnya tenggelam.

Setelah itu, ada seorang warga yang melihat bahwa ada seseorang yang melambaikan tangan di air dan setelah itu warga yang melihat langsung memberi informasi ke warga lainnya dan melakukan pencarian terhadap warga yang tenggelam tersebut. 

Di lokasi saat itu,  yang ditemukan yakni sejadah, sendal dan sepeda motor milik korban. "Mungkin tidak bisa berenang, terlebih lagi dia jatuh memakai celana levis dan baju koko," ujar IM. 

Setelah berjam-jam melakukan pencarian dengan menggunakan peralatan tradisional, Abu akhirnya berhasil ditemukan dengan keadaan tidak bernyawa sekitar pukul 16.30 WIB. 

Sementara itu, Kapolsek Danau Sembuluh Ipda Romlan setelah dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. Namun dirinya masih belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut mengenai peristiwa yang terjadi. "Masih dalam tahap pemeriksaan dan pengumpulan data lebih lanjut," terangnya. (ald)

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers