SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 06 Mei 2020 11:58
Klaster Penyebaran Covid-19 di Kobar Bertambah
ILUSTRASI.(NET)

PANGKALAN BUN – Klaster penyebaran Covid-19 Kabupaten Kobar bertambah, setelah sebelumnya didominasi klaster dengan riwayat perjalanan Gowa, kini klaster Temboro muncul di Bumi Marunting Batu Aji. Hal itu dipastikan setelah hasil uji sampel swab dari dua orang santri Temboro hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19.


Juru Bicara Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19 Kobar, Achmad Rois menyampaikan bahwa gugus tugas Covid-19 mendapat informasi dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng tentang penambahan 2 pasien Covid-19 positif baru

Menurutnya ke dua pasien Covid-19 positif baru tersebut berasal dari Desa Purbasari sebanyak 1 orang, Kelurahan Sidorejo 1 orang. Mereka yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini, 1 orang merupakan klaster perjalanan Gowa, dan 1 orang klaster Temboro.

"Keduanya merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG) yang telah diambil dan diperiksakan sampel swabnya ke BBTKL-PP Banjarbaru," terangnya.

Dengan begitu, sebutnya, sampai saat ini jumlah kumulatif pasien Covid-19 positif di Kabupaten Kotawaringin Barat sebanyak 29 orang, dengan rincian 27 orang dalam perawatan dan 2 orang dinyatakan sembuh.

Ia juga menjelaskan bahwa 27 orang pasien positif Covid-19 dalam perawatan berasal dari 11 desa dan kelurahan`di 4 wilayah kecamatan, yaitu Desa Lada Mandala Jaya sebanyak 5 orang, Desa Purbasari 3 orang, Desa Pandu Senjaya 1 orang, Kelurahan Baru 6 orang, Desa Umpang 1 orang, Kelurahan Mendawai 1 orang, Kelurahan Sidorejo 2 orang, dan Kelurahan Madurejo sebanyak 1 orang. "Kemudian Desa Kumpai Batu Atas sebanyak 1 orang, Desa Karang Sari 3 orang dan Desa Rungun sebanyak 1 orang," urainya.

Sementara itu untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 15 orang yang tersebar di 11 desa dan kelurahan di 5 kecamatan, dan saat ini tidak ada Pasien Dalam Pengawasan (PDP). (tyo/sla)


BACA JUGA

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers