SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Kamis, 11 Juni 2020 12:25
Kotim Terus Fokus Pencegahan Covid-19
JUMPA PERS: Bupati Kotim Supian Hadi, saat jumpa pers terkait perkembangan Covid-19 di Kotim belum lama tadi.(YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Bupati Timur (Kotim) Supian Hadi, melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim, terus melakukan tindakan pencegahan penyebaran virus korona atau Covid-19 melalui posko - posko di perbatasan daerah ini.

"Terus fokus untuk melakukan pencegahan, mulai dari memperketat pengawasan di daerah perbatasan,” jelas Supian.

Upaya yang dilakukan diperbatasan adalah, dengan menghentikan kendaraan dari luar daerah yang ingin masuk ke Kotim, dengan melakukan cek suhu tubuh, penyemprotan disinfektan di setiap barang bawaan, dan kendaraan serta memberikan imbauan tentang tindakan pencegahan penyebaran Covid-19.

“Penanganan ini akan terus dilakukan, bahkan akan diperketat sehingga penyebaran virus korona tidak mudah masuk ke daerah ini,” terangnya.

Sementara itu, bagi masyarakat yang ingin bertanya dan mengetahui berbagai informasi tentang virus korona, Pemkab Kotim telah menyiapkan posko yang berada di Kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kotim, serta beberapa posko yang tersebar di beberapa titik perbatasan Kotim.

Selain itu, masyarakat juga dapat menghubungi nomor dinas terkait terkait penanganan masalah Covid-19, ada empat nomor yang bisa  dihubungi yakni Dinas Kesehatan dengan nomor 08115210110, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) 08525313366, 082153841616, dan terakhir nomor Diskominfo dengan nomor 08115215222, bisa juga melalui email siaga@kotim.go.id. (yn/dc)

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers