SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Kamis, 16 Juli 2020 09:49
ALHAMDULILLAH..!!! Kunjungi Kotim, Anggota DPD RI Bagikan Ratusan Mushaf Alquran untuk Santri
BANTUAN: Penyerahan bantuan mushaf Alquran secara simbolis dari Kemenag RI melalui Anggota DPD RI Muhammad Rakhman di Masjid Jami Nur Qolbu, Rabu (15/7).(HENY/ RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Kabar bahagia datang untuk para santri di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dan bahkan se-Kalimantan Tengah (Kalteng). Pasalnya, Rabu (15/7), Wakil Ketua Komite 3 Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Muhammad Rakhman datang melaksanakan agenda kunjungan kerja sekaligus menyerahkan bantuan mushaf Alquran untuk dibagikan kepada para santri di Kotim.

”Kedatangan saya melaksanakan kunjungan kerja sekaligus membagikan mushaf Alquran untuk para santri di Kotim,” kata Muhammad Rakhman saat ditemui Radar Sampit di Masjid Jami Nur Qolbu, Rabu (15/7).

Rakhman mengatakan, penyerahan bantuan mushaf Alquran itu tak hanya dibagikan untuk warga Kotim saja, melainkan menyebar se-Kalteng.

”Ada seribu mushaf Alquran yang kami datangkan. Untuk Kotim ada sekitar 150-an mushaf Alquran dan sisanya dibagikan ke kabupaten lainnya, menyebar di semua wilayah Kalteng,” ujarnya seraya menambahkan agenda kunjungan kerja selanjutnya ke Seruyan dan Pangkalan Bun.

Bantuan mushaf Alquran dari Kementerian Agama RI itu diharapkan dapat tersalurkan merata di wilayah Kalteng. ”Saya sebagai mitra Kemenag RI telah meminta untuk pengadaan Alquran yang dibagikan di wilayah Kalteng. Jadi, setiap kabupaten menerima bantuan mushaf Alquran bervariatif sesuai permintaan,” ujarnya.

Dia berharap apabila ada lembaga pendidikan agama maupun masjid yang memerlukan mushaf agar segera diusulkan. ”Kami berharap Alquran dari Kemenag RI ini tersalurkan sampai ke Kalteng, sehingga tidak ada lagi generasi muda muslim yang tidak mengenal Alquran,” ujarnya.

Dia pun dengan senang hati menampung usulan dari pondok pesantren, lembaga pendidikan agama islam maupun majelis ta’lim yang kekurangan Alquran agar langsung mengusulkan melalui contact person 08115201987.

”Insya Allah usulan setiap usulan akan segera kita tindaklanjuti,” ujarnya.

Selain pembagian mushaf Alquran, pihaknya juga memberikan bantuan dana untuk lembaga pendidikan Islam, pondok pesantren, dan masjid dalam bentuk uang tunai sebesar Rp 2 juta.

”Ada 15 pihak yang dibantu. Ada dari pihak lembaga pendidikan islam maupun majelis ta’lim. Kita harapkan bantuan ini dapat digunakan sebaik-baiknya untuk kepentingan publik,” ujarnya.

Usai pelaksanaan pembagian al quran dan bantuan dana, Muhammad Rakhman juga menyempatkan berkunjung ke Kantor Radar Sampit Jalan MT Haryono hanya sekadar untuk menjalin silaturahmi. (hgn/ign)

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers