KUALA PEMBUANG- Kepolisian Sektor (Polsek) Danau Sembuluh bergerak cepat mendatangi lokasi titik hotspot (titik panas) setelah terpantau melalui aplikasi di wilayah hukum Polsek Setempat.
Kapolres Seruyan AKBP Agung Tri Widiantoro melalui Kapolsek Danau Sembuluh Ipda Romlan mengatakan, pihaknya bersama dengan tim gabungan pencegahan bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Kecamatan Danau Sembuluh langsung bergerak menuju lokasi.
"Setelah titik hotspot tersebut terpantau melalui aplikasi, bersama dengan TNI dan Damkar kita langsung melakukan pengecekan terhadap lokasi untuk melakukan upaya penanganan," katanya belum lama tadi.
Lokasi tersebut berjarak kurang lebih lima kilometer dari Desa Sembuluh dan harua menyeberangi sungai untuk mencapai lokasi tersebut.
Sesampainya di lokasi, ditemui kurang lebih seluas dua hektar lahan kosong yang berisi semak belukar telah terbakar.
"Di lokasi kita juga mengumpulkan bahan keterangan untuk penyelidikan lebih lanjut,"tandas Agung. (ald/gus)