SAMPIT- Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyalurkan bantuan sosial dan bantuan spesifik, berapa uang tunai dan sembako kepada masyarakat yang terdampak.
Asisten I Setda Kotim Nur Aswan menjelaskan, bantuan yang diserahkan diberikan kepada 26.012 kepala keluarga (KK). Untuk Kotim ditargetkan pembagian selesai bulan ini, dan semoga bantuan ini dirasakan masyarakat manfaatnya.
"Saat ini cukup banyak warga yang terdampak, sehingga bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat," terang Aswan.
Perwakilan Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Suryanto menyampaikan, untuk bantuan spesifik diberikan kepada santri dan lansia, disalurkan melalui Bank Kalteng.
" Untuk teknis penyaluran diserahkan melalui Bank Kalteng," terang Suryanto.
Diharapkan penyaluran untuk Kotim dapat diselesaikan bulan ini, dan penyaluran ini merupakan tahap kedua yang dilakukan pemprov di Kotim.
"Bantuan ini disalurkan langsung oleh Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, guna membantu masyarakat ditengah kondisi pandemi saat ini," ujarnya.
Pemprov berharap bantuan ini dapat membantu ekonomi masyarakat Kalteng secara menyeluruh. Sehingga manfaat bantuan ini dapat dirasakan seluruh masyarakat Kalteng. (dc)