SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 19 Februari 2021 12:03
Kobar Belum Berani Gunakan GeNose

Tunggu Regulasi dan Petunjuk Kemenkes

PEMERIKSAAN GENOSE : Calon penumpang kereta api memgikuti pemeriksaan sampel napas dengan GeNose C19 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Minggu (7/2). Saat ini Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat belum berani memutuskan penggunaan alat tersebut karena masih menunggu regulasi dan petunjuk kementerian kesehatan RI.((HENDRA EKA/JAWA POS))

PANGKALAN BUN – Dinas Kesehatan Kabupaten Kotawaringin Barat mengaku belum berani merekomendasikan penggunaan alat pendeteksi Covid-19 melalui hembusan nafas alias GeNose.

Pasalnya selain belum tersedia secara cukup di pasaran juga belum jelasnya regulasi penggunaan alat tersebut, apakah sebagai alat skrining atau diaknosa.

Kepala Bidang Pencegahan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kotawaringin Barat, Jhonferi Sidabalok mengaku belum bisa berkomentar lebih jauh terkait aspirasi masyarakat perihal penggunaan GeNose di Kabupaten Kobar.

“Bila alatnya ada mungkin bisa dan bila regulasinya sudah mengakomodirnya,” katanya.

Terkait izin penggunaan bagi para calon penumpang kereta api, Jhonferi mengatakan bahwa sementara ini izin penggunaannya memang hanya untuk jalur darat belum menyentuh untuk digunakan pada angkutan laut dan udara. “Karena memang izin penggunaannya hanya untuk darat,” katanya.

Seperti diketahui bahwa GeNose ini berbeda dengan rapid test antibodi yang mendeteksi respons imun tubuh lewat sampel darah. GeNose hanya mendeteksi adanya partikel atau senyawa yang memang secara spesifik dikeluarkan oleh orang yang terinfeksi Covid-19.

Alat ini diklaim mampu mendeteksi dengan lebih cepat dengan akurasi di atas 90 persen. Akan tetapi hingga saat ini belum ada pernyataan dari Kemenkes maupun peneliti UGM, apakah alat ini bersifat skrining atau dapat menggantikan peran tes PCR, tes rapid antibodi, dan tes rapid antigen.

Sementara itu dilansir dari ugm.ac.id, Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI mendorong agar GeNose C19 sebagai alat kesehatan untuk deteksi dini Covid-19 bisa digunakan di setiap fasilitas kesehatan seperti puskesmas dan rumah sakit di seluruh Indonesia.

Sebab alat tersebut merupakan alat kesehatan buatan dalam negeri yang kemampuannya bisa mendeteksi covid seperti halnya swab pcr dan swab antigen dengan harga yang terjangkau untuk setiap kali uji. “Jika dipakai di puskesmas dan sesuai sertifikasi maka kita akan antarkan,” kata Emanuel Melkiades Laka Lena, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, dalam kunjungan kerja ke kampus UGM, Senin (15/2).

Emanuel menjanjikan bahwa Komisi IX akan mengawal agar produk alat kesehatan dari Kampus UGM ini bisa digunakan secara luas di seluruh lapisan masyarakat. Bahkan, pihaknya akan meyakinkan pemerintah untuk menggunakan alat tersebut. “Komisi IX secara politik, produk ini akan kita dorong. Produk kesehatan dari hasil rapat DPR bersifat mengikat pemerintah dan DPR. Tugas kami memantau sertifikasi yang diperoleh (GeNose) dan dukungan anggaran diberikan,” katanya. (sla)


BACA JUGA

Kamis, 21 November 2024 10:44

Apresiasi Kinerja DP3AP2KB Tangani Stunting

PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi…

Rabu, 20 November 2024 17:40

BKPSDM Kobar Komitmen Meningkatkan Kualitas Pegawai Pemerintah

PANGKALAN BUN - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia…

Rabu, 20 November 2024 14:46

DPRD Kobar Siap Dukung Program Makan Siang Bergizi

PANGKALAN BUN - Ketua DPRD Kotawaringin Barat, Mulyadin, menyatakan kesiapannya…

Rabu, 20 November 2024 12:35

Cegah Balapan Liar, DPRD Kobar Usulkan Pembuatan Sirkuit Khusus

PANGKALAN BUN - Fenomena balapan liar yang marak terjadi di…

Rabu, 20 November 2024 10:35

Pimpin Apel Pagi, Pj Bupati Berpesan Tingkatkan Kepedulian Menjaga Kebersihan Lingkungan

PANGKALAN BUN– Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi Santosa…

Selasa, 19 November 2024 16:05

Sambut Natal dan Tahun Baru, Dishub Kobar Gelar Rakor dengan Perusahaan Otobus

PANGKALAN BUN - Dinas Perhubungan (Dishub) Kotawaringin Barat menggelar Rapat…

Selasa, 19 November 2024 12:30

Fraksi PAN-PKS Minta APBD 2025 Prioritaskan Infrastruktur

PANGKALAN BUN - Fraksi PAN-PKS DPRD Kotawaringin Barat meminta dan…

Selasa, 19 November 2024 12:19

Pasar Indra Sari Pangkalan Bun Raih Penghargaan Pasar Tertib Ukur 2023

PANGKALAN BUN - Pasar Indra Sari Pangkalan Bun mendapat penghargaan…

Selasa, 19 November 2024 10:52

BKPSDM Fasilitasi Pelaksanaan Ujian Dinas dan UKPPI

PANGKALAN BUN - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia…

Selasa, 19 November 2024 10:48

Pemkab Kobar Minta PWI Libatkan Pelajar Ikuti Pelatihan Menulis

PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Budi…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers