SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Rabu, 17 Maret 2021 17:09
Dua Truk Kontainer Terperosok di Lubang yang Sama
RAWAN: Dua kontainer terbalik di sisi kiri Jalan Moh Hatta, Lingkar Selatan, Kecamatan MB Ketapang, Selasa (16/3) kemarin.(FAHRY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT - Ruas Jalan Lingkar Selatan Kota Sampit atau Jalan Mohammad Hatta semakin mengerikan. Sejumlah truk terguling saat nekat melintas jalan berkubang.

Pantauan Radar Sampit di lapangan, dua truk kontainer bermuatan pupuk dan keramik terguling saat melintas di jalan tersebut, Senin (15/3) lalu. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja, dua kontainer berisikan pupuk dan keramik terbalik di sisi kanan jalan dari arah Bundaran KB.

Samidodo (40), warga yang tinggal di Lingkar Selatan, mengatakan bahwa truk kontainer berisi keramik terguling Senin sore pukul 16.00 WIB sore.  Malam harinya, sekitar pukul 23.00 WIB, truk kontainer lainnya bermuatan pupuk juga terbalik saat melintas di jalan yang sama.

Menurutnya, dua truk kontainer itu terbalik lantaran kondisi jalan berlubang yang cukup dalam. Dan dua truk itu sebelumnya datang dari arah Bagendang. 

”Pokoknya ngeri kalau sudah lewat jalan ini (Lingkar Selatan-red). Sebab, takutnya truk terbalik dan di sampingnya kebetulan ada orang. Itu yang dikhawatirkan,” ujarnya.

Dua kontainer yang terbalik saat ini masih berada di lokasi dan seluruh barang yang ada di dalamnya dipindahkan dengan kendaraan lainnya.

Widodo (49) selaku pengemudi dump truk mengatakan, kondisi Jalan Lingkar Selatan sudah lama rusak. Dia sering menemukan truk  terperosok akibat kondisi jalan yang rusak. Kondisi jalan seperti itu dapat menimbulkan korban jiwa.

”Risiko pertama melintas di jalan ini, yang pasti kendaraan (truk-red) terbalik. Yang kedua, truk jadi rusak. Dan yang terkahir, bisa menimbulkan korban jiwa,” bebernya.

Ia berharap pemerintah segera melakukan perbaikan, setidaknya melakukan pemerataan terhadap jalan-jalan yang berlubang dan bergelombang.

”Setidaknya dibuat rata saja dulu jalan ini dengan cara diuruk. Biar jalan yang ada di Kota tidak lagi rusak akibat dilalui oleh kendaraan bertonase,” pintanya.

”Kalau dibiarkan begini terus, ya nasib kami dan masyarakat lainnya pasti terancam. Siapa nanti yang akan disalahkan? Kami!” tandasnya. (sir/yit)

 


BACA JUGA

Rabu, 08 Mei 2024 13:11

Pemkab Seruyan dan Kemensos RI Serahkan Alat Bantu Disabilitas

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan Bahrun Abbas,…

Rabu, 24 Januari 2024 11:16

Di Kalteng Sejak Oktober Tahun Lalu Penarikan Uang Melonjak Ratusan Miliar

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah (Kalteng) mencatat ada…

Selasa, 23 Januari 2024 01:01

Pelaku Percobaan Pemerkosaan di Kalteng Ini Ternyata Masih Kerabat Korban

AK (30), pelaku percobaan pemerkosaan terhadap gadis desa berusia 18…

Minggu, 21 Januari 2024 11:06

Ada Caleg Siapkan Uang Melimpah Jelang Coblosan, Ngakunya untuk Tim Pemenangan dan Relawan

Kurang dari satu bulan lagi Pemilu 2024 digelar. Calon anggota…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:38

Sudah Dua Tahun, Misteri Kematian Hotma Hutauruk Belum Terungkap

Kepolisian Resor Kotawaringin Timur (Polres Kotim) mengalami kesulitan mengungkapkan kasus…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:31

Lingkar Selatan Sampit Masih Jadi Sarang Prostitusi di Kalteng

Praktik prostitusi di Jalan Lingkar Selatan, Sampit, Kalimantan Tengah masih…

Kamis, 18 Januari 2024 11:10

Jualan Narkoba, Haji Gaul di Kalteng Ini Akhirnya Masuk Penjara

Perilaku kakek setengah abad ini tak patut dicontoh. Seharusnya dia…

Kamis, 18 Januari 2024 11:08

Gagal Perkosa Gadis Tetangga, Pemuda di Kalteng Ini Masuk Bui

AK, pria asal Desa Terantang Hilir, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 18 Januari 2024 11:05

Akhirnya Kejati Kalteng Tahan Dua Tersangka Korupsi BOK Dinkes Barsel

Dugaan tindak pidana korupsi dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) di…

Kamis, 18 Januari 2024 11:02

Algojo Bentrok Perebutan Kebun Kelapa Sawit di Kalteng Sama-Sama Dibui

Kasus perkelahian maut akibat berebut kebun sawit di Desa Pelantaran…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers