PT Pelindo III membagikan seribu paket sembako murah untuk warga Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Selasa (13/6). Hanya dengan membayar Rp 25 ribu, warga sudah bisa membawa pulang paket sembako senilai Rp 200 ribu.
Pantauan Radar Sampit di lokasi pasar murah, program bina lingkungan yang digagas PT Pelindo III ini disambut antusias warga. Masyarakat dari Desa Parebok, Kuin Permai, Sawang, Regei Lestari, Ujung Pandaran, dan Desa Lampuyang mulai berbondong-bondong datang ke halaman SDN 2 Kuin Permai dan kantor Desa Kuin Permai sejak pukul 07.30 WIB. Mereka mengambil jatah paket sembako dengan tertib. Kegiatan sosial ini juga disaksikan oleh Muspika Teluk Sampit yang terdiri dari Camat, Kapospol, Komandan Pos Ramil, Kepala KUA, dan para kades.
General Manajer Pelindo III Cabang Sampit yang diwakili Manajer Keuangan Pelindo III Cabang Sampit Antonius Unggul Trilaksana mengatakan, Pasar Murah Ramadan Pelindo III ini merupakan rangkaian BUMN Hadir untuk Negeri Tahun 2007 di Provinsi Kalteng. Kegiatan ini rutin dilaksanakan PT Pelindo III untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
”Tahun ini, Pelindo III kembali mengemban amanah dari Menteri BUMN untuk melaksanakan kegiatan di Kalteng, terutama di Kotawaringin Timur yang merupakan lokasi kantor Pelindo III Cabang Sampit. Uang dari hasil penjualan sembako murah akan disalurkan ke rumah ibadah yang membutuhkan,” ucap Antonius.
Camat Teluk Sampit Syamsurijal yang hadir di lokasi pasar murah mengapresiasi Pelindo III yang mengadakan pasar murah di wilayahnya. Pasar murah ini sangat membantu warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari di tengah naiknya harga semua kebutuhan pokok menjelang Lebaran.
”Terimakasi Pelindo III yang telah banyak membantu masyarakat Teluk Sampit. Banyak program CSR dari Pelindo III yang telah disalurkan kepada kami, antara lain pembangunan 9 unit MCK, bedah rumah di Ujung Pandaran, bantuan sarana ibadah dan sekolah. Dan kali ini 1000 paket sembako murah untuk warga enam desa,” ujar Syamsurijal.
Salah seorang warga penerima sembako murah Sudarsono mengaku gembira bisa mendapatkan paket sembako berisi 10 kilogram beras, 2 liter minyak goreng, 2 kg gula pasir. ”Kami hanya membayar Rp 25 ribu. Ini sangat murah sehingga kami sangat terbantu. Semoga Pelindo III semakin jaya,” harap Sudarsono.
Sementara itu Staf PKBL PT Pelindo III Sugeng Riyadi menambahkan, PT Pelindo III membangun 50 unit MCK di enam kecamatan dan melaksanakan bedah rumah veteran bekerjasama dengan Kodam XII Tanjung Pura Pontianak dengan jumlah 30 unit rumah di Kalteng.
Selain itu, juga ada pertukaran 20 pelajar asal Kalteng dengan pelajar asal Jambi, pemutaran film edukasi untuk 250 murid SD, jalan sehat 5 kilometer, pesta kuliner, serta peringatan HUT RI ke-72 di area Pelabuhan Sampit. ”Rangkaian kegiatan ini akan dilaksanakan Agustus mendatang,” ujar Sugeng didampingi Humas Pelindo III Cabang Sampit Sulistianingsih.
Sedangkan untuk program kemitraan, PT Pelindo III Cabang Sampit telah menyalurkan Rp 425 juta untuk mitra binaan. Para penerima pinjaman lunak ini juga mendapat pelatihan kewirausahaan pada Januari lalu. ”Target program kemitraan tahun ini, bisa menyalurkan Rp 2,5 miliar untuk mitra binaan di wilayah kerja PT Pelindo Cabang Sampit,” ujar Sugeng. (society)