SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Sabtu, 22 Juli 2017 13:41
Izin Pengusaha Ayam Bakal Dicabut

Jika Membuang Bangkai Ayam Sembarangan

JANGAN TERULANG: Limbah ayam potong yang dibuang sembarangan di Jalan Kopi Selatan, Senin (17/7) lalu.(SERA DIYA/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) bakal mencabut izin pengusaha ayam potong yang membandel dengan membuang limbah ternaknya sembarangan. Ancaman itu merupakan respons dari keluhan masyarakat terkait adanya pengusaha yang membuang limbahnya sembarangan.

Kasi Pengawasan dan Penegakan Hukum Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim Agus Taswin mengatakan, pihaknya sudah mengadakan rapat bersama pengusaha ayam potong di Kota Sampit. Disepakati tidak ada lagi yang membuang limbah hewan ternak sembarangan.

”TPS (tempat pembuangan sampah) itu untuk sampah rumah tangga, bukan limbah hewan. Satu yang sudah kita tegur secara tertulis sejak kejadian di Jalan Kopi Selatan. Pengusaha lainnya hanya diberikan teguran. Apabila ke depan masih mengulangi, izinnya akan dicabut,” tegas Agus, Jumat (21/7).

Dia menuturkan, dalam izin usaha peternakan hewan, dilarang membuang limbah di sembarangan tempat. Harus ada penggelolaan agar tidak menggangu masyarakat dari aroma tidak sedap yang dikhawatirkan dapat menimbulkan bibit penyakit.

”Karena itu, kalau masih terjadi, penindakan akan dilakukan. Izin mereka yang akan dicabut nantinya. Namun, untuk saat ini, sudah ada kesepakatan. Limbah akan langsung dibuang ke TPA (Tempat Pembuangan Akhir), langsung dari penggelola,” ujarnya.

Dia membantah ada selentingan kabar yang menyebut, keluhan dari sejumlah pengusaha sudah ada biaya untuk mengangkut limbah hewan ternak itu ke TPA. ”Tidak ada. Kami berkoordinasi dengan pihak kebersihan agar mengatasi masalah ini. Dari hasil rapat itu, pembuangan limbah di TPA itu bersifat sementara. Selanjutnya nanti harus dikelola pihak pengusaha ke depannya. Mereka harus taat,” tegasnya. (mir/ign)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers