SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 10 Agustus 2017 10:12
Dewan Dorong Aparat Telusuri Pabrik Arak
Anggota Komisi II DPRD Kotim Abdul Kadir

SAMPIT-Anggota Komisi II DPRD Kotim Abdul Kadir mendorong pihak berwenang, agar bisa menelusuri dan membongkar adanya pabrik pembuatan arak di Kotim. Dirinya memberikan contoh seperti pembongkaran pabrik arak yang beroperasi di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Politikus Partai Golkar ini mensinyalir, tidak menutup kemungkinan di Kotim juga ada pabrik arak yang beroperasi, hanya saja masih belum terungkap.

 ”Kami sangat mendukung langkah untuk menertibkan dan memberantas miras di Kotim ini,  baik miras import juga miras dari produk tradisional. Sebab  yang namanya miras itu sama saja memabukkan dan menyebabkan terjadinya tindakan kriminal,”tegas Abdul Kadir.

Dirinya juga meminta agar Peraturan Daerah (Perda) tentang minuman ber alkohol  benar-benar diterapkan  oleh Pemkab Kotim.  Dikatakan Kadir, tidak perlu  lagi ada alasan klasik penegakkan Perda minuman beralkohol yang selalu terbentur dengan tidak adanya pembentukan tim.

”Bahkan jika  tim dari Pemkab belum bergerak,  maka   saya harap Bupati Kotim bisa mengevaluasi kembali  pihak yang dipercayakan  menegakkan Perda tersebut,” tambahnya.

Dilanjutkan Kadir,  belakangan ini, terutama saat pemusnahan miras hasil tangkapan baik oleh Polres Kotim, Satpol PP atau bea cukai, banyak terlihat botol miras tradisional olahan rumah tangga.

Abdul Kadir menegaskan, kali ini pihaknya dengan tegas menuntut kinerja Pemkab Kotim yang telah mengusulkan pembahasan revisi perda minuman beralkohol. Namun ketika Perda itu sudah disahkan, maka harus segera ditindaklanjuti melalui pembuatan Peraturan Bupati (Perbup).

”Kami akan tagih terus janji penertiban minuman beralkohol ini dari tim penertiban miras Pemkab Kotim, sampai keadaan Kotim betul-betul terkendali semua peredaran mirasnya. Dan  tidak ada lagi yang dijual bebas ,”pungkasnya.(ang/gus)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers