SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 07 September 2017 16:24
Gegana Evakuasi Benda Mirip Bom di Kumai
EVAKUASI: Tim Gegana bersama masyarakat mengevakuasi benda mirip bom peninggalan zaman perang di Sungai Bakau, Kecamatan Kumai, Rabu (6/9).(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

KUMAI - Tim Gegana Subden 2 Detasemen B Brimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama warga Desa Sungai Bakau, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengevakuasi benda yang diduga casing bom peninggalan zaman perang, Rabu (6/9) sekitar pukul 14.00 WIB.

Kepala Desa Sungai Bakau Akhmad Yani menuturkan, evakuasi casing bom tersebut dengan cara dipikul oleh enam orang dewasa. Benda  tersebut diikat kemudian dipikul menggunakan kayu agar bisa melewati medan hutan nipah yang berlumpur.

"Kendalanya di lokasi berlumpur, sehingga harus dipikul benda seberat 200 kilogram itu," ujar Yani, Rabu (6/9).

Setelah dikeluarkan dari lokasi, benda tersebut dibawa menggunakan perahu kecil menuju muara Jembatan Sungai Jejer yang merupakan jalan poros desa.

"Dibawa menggunakan perahu, tapi di bawahnya terlebih dahulu dilapisi pasir dan daun-daun nipah agar tidak terhentak," tukasnya.

Yani menuturkan, benda tersebut tidak terlihat seperti meriam pada umumnya. Dari diameter ukuran terlalu besar untuk ukuran meriam. Ukurannya juga terlalu pendek jika dikatakan meriam.

"Yang pasti saya dapat bocoran, bahwa itu casing dari bahan peledak, entah masih aktif atau tidak, Brimob yang tahu, sekarang benda tersebut dievakuasi menuju Mako Brimob," tandasnya.

Sementara itu Wakasubden 2 Datasemen B Brimob Polda Kalteng Iptu Kustianto mengatakan, barang tersebut sudah berada di Mako Brimob Subden 2 Datasemen B Pangkalan Bun. Rencananya benda tersebut akan ditanam di dalam tanah dengan kedalaman sekitar 4 hingga 5 meter.

"Rencananya akan ditanam, seperti di mako lainnya, tapi kita tunggu kabar saja nanti seperti apa tindaklanjutnya," pungkasnya. (jok/yit)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers