SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Sabtu, 04 November 2017 13:49
Sudah Ratusan Kendaraan Kena Tilang di Sampit
RAZIA : Beberapa personel Satlantas Polres Kotim memeriksa kendaraan dalam rangka Operasi Zebra Telabang 2017 di Jalan Ahmad Yani, Sampit, Kamis (2/11).(SATLANTAS POLRES KOTIM )

SAMPIT - Sebanyak 160 kendaraan terjaring razia di dekat kawasan patung jelawat, Jalan Ahmad Yani, Sampit, Kamis (2/11) siang. Razia dalam rangka Operasi Zebra Telabang tersebut digelar serentak di beberapa kota di Indonesia.

Menurut Kanit Patroli Satlantas Polres Kotim Iptu Dwi Susanto, operasi tersebut untuk menertibkan para pengguna kendaraan yang kerap melanggar rambu lalu lintas dan melawan arus. Razia yang dilakukan sejak Rabu (1/11) lalu itu untuk mengingatkan masyarakat agar tertib berlalu lintas dan melengkapi surat-surat kendaraannya.

"Razia yang kami lakukan untuk menertibkan para pengguna jalan terutama yang memakai kendaraan bermotor tanpa dilengkapi surat-surat dan kerap melanggar rambu lalu lintas. Oleh karena itu, dengan digelarnya razia gabungan ini, kami harap masyarakat tertib dalam berkendara sehingga angka kecelakaan dapat dikurangi," ujarnya, Jumat (3/11) siang.

Dari hasil operasi tersebut, 130 kendaraan yang ditilang antara lain 112 kendaraan roda dua (motor),13 kendaraan roda empat (mobil pribadi dan usaha) dan 5 kendaraan roda enam (dump truk dan sejenisnya). (ron)

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers