SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 27 Desember 2017 11:46
Dewan Prihatin Peningkatan HIV/AIDS

Desak Upaya Pencegahan

MALAM RENUNGAN: Para pelajar menyalakan lilin saat malam renungan HIV dan AIDS di Gedung Serbaguna, Sabtu (23/12) malam.(DOK. USAY NOR RAHMAD/RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Anggota Komisi I DPRD Kotim Sinar Kemala prihatin dengan banyak masyarakat di kabupaten itu  yang menderita HIV/AIDS.  Apalagi penderitanya  didominasi usia produktif bahkan kaum perempuan.

Berdasarkan data Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kotim penderita HIV sebanyak 266 orang dan AIDS sebanyak 64 orang. Mereka terdiri dari 92 laki-laki dan 174 perempuan. Berdasarkan segi usia, terdiri dari usia kurang dari 4 tahun sebanyak 4 orang, usia 5 sampai 14 tahun sebanyak 1 orang, usia 15 sampai 19 tahun sebanyak 7 orang, usia 20 sampai 24 tahun sebanyak 39 orang, usia 25 sampai 49 tahun sebanyak 207 orang dan usia lebih dari 50 tahun sebanyak 8 orang. Sehingga disimpulkan penderita terbanyak berusia produktif yakni 25 sampai 49 tahun, hampir 95 persen.

“Dalam hal ini Pemkab Kotim dan lembaga terkait harus memiliki upaya untuk menekan jumlah penderita penyakit HIV/AIDS terus bertambah di Kotim,” jelas Sinar, Selasa (26/12).

Sebab jika terus dibiarkan maka jumlahnya akan terus bertambah, generasi muda menjadi sasaran prioritas pencegahan HIV/AIDS. Dengan upaya sosialisasi terhadap kalangan anak muda menjadi salah satu upaya yang harus terus dilakukan.

“Saya prihatin dengan kondisi ini, sebab bagaimanapun generasi muda usia produktif menjadi masa depan daerah ini. Untuk itu harus di jaga pergaulan mereka agar jangan sampai rusak oleh pergaulan,” katanya.

Legislator dari Partai Golkar Ini juga meminta agar korban HIV/AIDS jangan sampai dikucilkan. Mereka harus dilindungi dan harus diberikan semangat. Sehingga mereka bisa tetap kuat dan hidup layak seperti masyarakat pada umumnya.(dc/oes)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers