SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Minggu, 01 April 2018 00:46
Ini Dia Tantangan Pemerintah Menurut Plt Sekda Kalteng
Plt Sekda Kalteng Fahrizal Fitri

PALANGKA RAYA – Plt Sekda Kalimantan Tengah (Kalteng) Fahrizal Fitri mengatakan, meningkatkan kebutuhan lapangan pekerjaan, secara tidak langsung menuntut pemerintah untuk menyiapkan sumber daya manusia (SDM) masyarakat yang mumpuni.

Dia mengatakan, menciptakan SDM yang mampu bersaing merupakan tantangan pemerintah. Dengan demikian, apabila lapangan pekerjaan dibuka, SDM masyarakat sudah siap untuk bekerja.

”Urusan ketenagakerjaan menjadi perhatian serius. Pasalnya, semakin tahun, kebutuhan lapangan pekerjaan di provinsi ini semakin meningkat. Ya, tentu itu harus kita siapkan SDM yang ada,” katanya.

Fahrizal menuturkan, meningkatkan kebutuhan lapangan pekerjaan tidak bisa dihindari.  Apalagi tiap tahun akan banyak lulusan, baik dari SMA dan dari perguruan tinggi, sehingga langkah yang diambil pemerintah tidak hanya menyangkut ketersediaan lapangan kerja.

Untuk itu, peran  dinas terkait di kabupaten dan kota sangat diharapkan guna menyiapkan SDM yang berkompeten dan menciptakan hubungan industrial. Selain itu, juga perlu mengembangkan potensi sumber daya lokal hingga ke desa menjadi potensi ekonomi kreatif guna mendorong perluasan kesempatan kerja.

”Oleh karena itu, Balai Latihan Kerja (BLK) harus dikembangkan lagi di kabupaten. Ya, ini diperlukan untuk merespons dinamika. Setiap pekerjaan memerlukan SDM yang baik. Kalau terus dilatih, SDM akan semakin bagus,” ucapnya.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kalteng per Agustus 2017, tingkat pengangguran terbuka di Kalteng mencapai 53.962 orang atau 4,23 persen, yang didominasi usia muda. Kondisi ini menjadi tantangan aparatur yang menangani bidang ketenagakerjaan untuk dapat membuat inovasi dan terobosan yang berpihak pada pengurangan angka pengangguran.

Kendati demikian, indeks pembangunan ketenagakerjaan Kalteng pada 2017 mendapat penghargaan dari kementerian terkait. Penghargaannya sebagai predikat akselerasi terbaik dalam pembangunan ketenagakerjaan, karena rangking provinsi ini meningkat tujuh peringkat.

”Kendati demikian, penghargaan ini tidak mesti membuat semua pemerintah di kabupaten dan kota puas. Masih banyak yang perlu diperhatikan pemerintah, utamanya soal peningkatan lapangan pekerjaan,” pungkasnya. (sho/ign)


BACA JUGA

Kamis, 15 Mei 2025 17:15

Wujudkan Pemerataan Kartu Huma Betang Sejahtera

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Kamis, 15 Mei 2025 17:15

Produksi Pangan Lokal Perlu Ditingkatkan

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 14 Mei 2025 16:46

Pemprov Pacu Digitalisasi Pembelajaran di Kalteng

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Rabu, 14 Mei 2025 16:45

Dorong Reformasi Kebijakan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kalimantan Tengah…

Selasa, 13 Mei 2025 13:08

Sektor Pendidikan di Kalteng Perlu Perhatian Serius Pemerintah Pusat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:07

Dukung Penggunaan Bank Daerah untuk RKUD

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:32

Kalteng Diunggulkan Ciptakan Swasembada Pangan Nasional

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Jumat, 09 Mei 2025 17:31

Pertumbuhan Ekonomi Belum Merata

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kalimantan Tengah…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Komitmen Atasi Ketimpangan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Usulkan Revisi Pergub Nomor 4 Tahun 2021

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Kalimantan Tengah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers