SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 09 April 2018 08:32
Ini Salah Satu Upaya DLH Kotim Sosialisasikan Kebersihan
SOSIALISASI: DLH Kotim memasang poster di sejumlah ruas jalan dalam kota Sampit.(DESI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Upaya untuk menyadarkan masyarakat, agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan terus dilakukan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim. Salah satunya dengan memperbanyak memasang poster ajakan dan pemberitahuan,  agar masyarakat tidak membuang sampah di sembarang tempat.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim, Sanggul Lumban Gaol menjelaskan, sejumlah poster tersebut dipasang di perempatan  jalan dalam kota. Isinya menyerukan masyarakat agar jangan mengotori dalam kota dengan membuang sampah sembarangan. Terutama di fasilitas umum seperti media jalan, bundaran, jalan raya, dan tempat umum lainnya.

”Menjaga kebersihan ini menjadi tanggung jawab bersama, untuk itu harus dilakukan penyadaran secara terus menerus sehingga masyarakat tidak membuang sampah sembarangan,” imbuhnya, Sabtu (7/4).

Selain upaya penyadaran terhadap masyarakat, ketersediaan infrastruktur sampah di dalam kota juga prioritas mereka saat ini. Sehingga jika sudah tersedia depo sampah nantinya, maka jika ada warga yang membuang sampah sembarangan dapat ditindak sesuai dengan Perda yang mengatur masalah persampahan.

Sanggul mengakui, saat ini masih dilema untuk melakukan penindakan dan penegakan Perda sampah, sebab infrastruktur untuk menampung sampahnya masih belum maksimal tersedia.

”Sehingga saat ini kami berupaya untuk mengimbau dan sosialisasi, agar masyarakat jangan mengotori dalam kota terutama fasilitas umum,” tandasnya.

Sanggul juga berharap, masyarakat memiliki kesadaran untuk tidak membuang sampah ke sungai, dalam drainase, fasilitas umum, dan lokasi yang bukan tempat untuk membuang sampah. Agar dalam Kota Sampit jauh lebih bersih, dan masyarakatnya ikut bertanggung jawab dalam pengelolaan sampah. (dc/gus)   


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers