SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 14 Mei 2018 15:02
Debat Publik, Bukan Ajang Cari Salah
DAMAI: Seluruh Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya saat foto bersama dengan anggota KPU Kota sebelum melaksanakan depat publik putaran I di Swisbell Hotel, Sabtu (12/5). (AGUS FATARONI/RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA - Debat publik putaran I calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya yang dilaksanakan di SwissbellHotel Danum, berjalan dengan aman dan terkendali. Situasi terSebut tidak lepas dari pengamanan ketat yang digalang para aparat kepolisian dan TNI.

Keamanan tersebut dilihat dari antisipasi yang dilakukan pihak keamanan dengan memerikasa barang bawaan peserta sebelum memasuki lokasi debat, beberapa benda yang dianggap berbahaya seperti korek api dan farpum tidak diperbolehkan dibawa masuk.

"Debat ini adalah agenda nasional dan bukan untuk mencari siapa yang lebih benar saat debat berlangsung. Namun sebagai ajang usaha agar masyarakat bisa menilai pasangan calon mana yang benar-benar pantas memimpin Palangka Raya," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya Eko Riadi, Sabtu (12/5) malam. 

Dirinya juga mengatakan, dalam proses debat tersebut bukan tempat untuk mencari yang salah ataupun yang benar, melainkan tempat untuk bagaimana menawarkan programnya dengan bagaimana cara merealisasikannya. 

"Selain sebagai usaha untuk meyakinkan masyarakat mencari pemimpin terbaik, debat ini juga sebagai upaya pembelajaran politik secara tidak langsung kepada masyarakat luas," jelasnya. 

Dalam proses debat tersebut, setiap pasangan calon diperbolehkan membawa pendukunganya, meskipun begitu suasana tetap aman dan damai. 

"Kepada 50 pendukung setiap pasangan calon agar mematuhi aturan supaya pesta demokrasi tersebut tetap berjalan kondusif dan damai, sehinggga masyarakat luas bisa melihat apa dan mendengar apa yang akan disampaikan oleh masing-masing pasangan calon," pungkasnya. 

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak keamanan yang sudah bekerja maksimal dalam pengamanan jalannya debat publik tersebut.

Salah seorang undangan yang hadir Carlos mengaku cukup puas dengan debat publik. Pasalnya semua calon mampu menguasai visi misi yang diusung tiap pasangan.

“Kita cukup puas menyaksikan debat publik ini karena semua paslon mampu tampil dengan baik, dan tidak mengedepankan emosi, sehingga debat berjalan lancar,” tutupnya. (agf/vin)  


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers