SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 08 Juni 2018 10:50
Pemkab Meriahkan Tradisi Kriang Kriut
FESTIVAL: Bupati Kobar Hj Nurhidayah saat menyalakan Kriang Kriut di Kelurahan Mendawai.(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Kriang Kriut, mungkin nama ini cukup asing di telinga kebanyakan warga Kotawaringin Barat (Kobar) saat ini. Namun bagi sebagian warga dari generasi tertentu, Kriang Kriut menjadi momen kilas balik gegap gempita perayaan warga yang sudah lama tidak hadir. 

Kriang Kriut adalah istilah bagi warga Kobar untuk menyebut pelita atau obor. Beberapa warga juga menyebutnya dengan lampu canting. Budaya Kriang Kriut ini dahulu dilakukan sebagian warga Kobar untuk menyambut bulan suci Ramadan dengan cara menyalakan lampu canting yang ditempatkan di halaman rumah. 

 Kendati demikian, seiring perkembangan zaman, budaya ini semakin menghilang. Kini, upaya membangkitkan kembali budaya yang telah lama hilang ini dilakukan oleh warga. Budaya menyalakan lampu canting kali ini dikemas menjadi sebuah festival. Di mana masyarakat di sepanjang bantaran Sungai Arut. tepatnya di RT 1 – 11 Kelurahan Mendawai menyalakan lampu kriang kriut di depan rumah masing-masing.

Festival yang dilaksanakan mulai dari tanggal 6-10 Juni 2018 ini memperebutkan piala bergilir dan hadiah berupa uang pembinaan sejumlah Rp 1 juta untuk juara pertama, Rp 750 ribu untuk juara kedua dan Rp  500 ribu untuk juara ketiga. Pembukaan Festival dilakukan oleh Bupati Kobar dan ditandai dengan menyulut lampu canting, kemudian diserahkan kepada lurah Mendawai. 

Bupati Kobar, Hj Nurhidayah mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini yang sekaligus berperan menyemarakkan kegiatan syiar Islam di bulan suci Ramadan. “Di bulan yang penuh berkah ini, kita juga mengangkat khasanah kekayaan budaya masyarakat kita yang sudah lama kita tinggalkan untuk dibangkitkan kembali,” ujarnya saat membuka festival Kriang Kriut, Rabu (6/6) malam.

Nurhidayah juga menyampaikan akan terus mensupport kegiatan-kegiatan inovatif di dalam menjaga kebudayaan, seperti yang dilaksanakan oleh masyarakat Kelurahan Mendawai ini. “Kita berharap kegiatan ini juga akan menjadi event rutin, dengan harapan ke depan kemasannya akan semakin lebih baik lagi,” tambahnya.

Nurhidayah berharap, di tahapan awal pelaksanaan kegiatan ini mungkin masih banyak kekurangan, namun ke depan Pemkab Kobar akan terus melakukan evaluasi sebagai upaya membenahi kegiatan ini.

Ia juga meyakini,  program-progam khususnya di Kelurahan Mendawai seperti Kampung Sega Warna-Warni yang dikolaborasikan dengan event-event budaya seperti Festival Kriang Kriut ini, akan membawa pembangunan semakin lebih baik lagi terutama di bidang pariwisata. Pemkab Kobar sendiri telah menyusun program pengembangan Waterfront City yang tentu saja orientasinya ialah pengembangan pariwisata daerah. 

”Dengan berbagai program pengembangan yang ada kita akan terus berbenah,” tandas Nurhidayah.(jok/gus)

 


BACA JUGA

Rabu, 30 April 2025 13:09

Asisten I Setda Kobar Resmikan Gerai Gramedia Pertama di Kalimantan Tengah

PANGKALAN BUN - Asisten I Setda Kotawaringin Barat (Kobar), Tengku…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Pelabuhan Penyeberangan Akses Penghubung Antar Desa

PANGKALAN BUN – Dalam upaya percepatan pembangunan yang merata, Pemerintah…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Perusahaan Diimbau Laporkan Hasil Rekrutmen Job Fair

PANGKALAN BUN – Ajang Job Fair Kolaborasi yang diselenggarakan pada…

Selasa, 29 April 2025 17:39

Dewan Apresiasi Peresmian Taman Kolaborasi

PANGKALAN BUN – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dari…

Selasa, 29 April 2025 13:15

Komisi A DPRD Minta Sekolah Patuhi Edaran Bupati, Terkait Larangan Pungutan

PANGKALAN BUN – Ketua Komisi A DPRD Kotawaringin Barat, Muhammad…

Senin, 28 April 2025 17:14

Job Fair Sediakan Beragam Lowongan Kerja

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas…

Senin, 28 April 2025 17:13

Perusahaan Penyerap Tenaga Kerja Dapat Penghargaan

PANGKALAN BUN– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) memberikan penghargaan kepada…

Senin, 28 April 2025 17:12

Penertiban Satgas PKH Harus Ada Batasan Luasan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat…

Jumat, 25 April 2025 11:59

Bupati: Masyarakat Tak Perlu Risau dengan Kehadiran Satgas PKH

PANGKALAN BUN– Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, mengimbau masyarakat…

Jumat, 25 April 2025 11:58

Job Fair Kolaborasi Sediakan 800 Lowongan Kerja di Kobar

Pangkalan Bun – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat melalui Dinas Tenaga…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers