SAMPIT – Setelah melalui kompetisi berat melawan Ps Sukamara, akhirnya Ps Persesam Kotim mampu memposisikan menjadi juara liga 3 zona barat rayon Kalimantan Tengah (Kalteng) dengan skor 3-2. Ps Persesam siap bertanding pada rayon Kalteng di Palangka Raya sekitar September mendatang.
Sebelum menaklukan Ps Sukamara, Ps Persesam harus menghadapi para jago-jago sepakbola Ps Gurita. Berkat kerjasama yang baik antara pemain Ps Persesam, akhirnya Ps Gurita berhasil bertekuk lutut dengan skor 3-1.
Pertandingan sepakbola liga 3 zona barat awalnya di stadion 29 Nopember Jalan Tjilik Riwut Km 3 dimulai 5-7 Agustus 2018. Lantaran stadion termegah di Bumi Habaring Hurung ini digunakan untuk latihan pasukan pengibar bendera (paskibra) terpaksa pertandingan dipindah di lapangan Antang.
“Pembukaannya di stadion dan langsung dibuka oleh bupati Kotim, dihadiri sekda, wakil Asosiasi PSSI Kotim. Sedangkan pertandingannya dilapangan Antang. Alhamdulillah, semua berjalan sukses dan lancar,” ujar Ketua Panitia Pelaksanan Liga 3 Zona Barat Rayon Kalteng, Aswin Nur yang juga menjabat Kades Ujung Pandaran usai pertandingan, kemarin (7/8) sore.
Sementara itu, Manajer Ps Persesam Wengga Rambat S Hadi mengaku bangga atas perjuangan anak-anak didiknya karena mampu memposisikan Persesam hingga bertengger juara pada liga 3 zona barat rayon Kalteng 2018.
Kedepannya, Ps Persesam akan bertanding di Palangka Raya pada rayon Kalteng. Berbagai persiapan tentunya sudah dipersiapkan matang, salah satunya siap tanding laga bersahabatan dengan klub sepakbola di luar Kalimantan.
“Yang pastinya, pemain Ps Persesam akan melakukan latihan rutin dan lebih giat pada latihan fisik. Dan tentunya agar lebih mantap lagi pemain kami akan melakukan sparing ke berbagai daerah,” janji Wengga.
Ketua Asosiasi PSSI Kotim Ali Natadilaga melalui Sekretaris Abdurrahman mengakui bahwa pertandingan sepakbola liga 3 zona barat rayon Kalteng sangat luar biasa. Selain mengasah kemampuan bermain juga untuk mencari bibit pemain sepakbola yang akan dibina guna mengikuti evnet-event yang selalu diadakan setiap tahun. (fin)