SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 20 Agustus 2018 18:54
KNPI CUP 2018, PU Putra dan Kamiada FC Raih Juara
FUTSAL :Turnamen futsal KNPI CUP 2018 PU Putra dan Kamiada FC Raih Juara

PANGKALAN BUN - Sebanyak 14 tim futsal putra dan 6 tim futsal putri dari Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Lamandau dan Sukamara serta beberapa kota lain di Kalteng mengikuti turnamen futsal open Kalteng KNPI CUP 2018. Berlokasi di Global Futsal, gelaran itu berlangsung mulai tanggal 12 hingga 18 Agustus 2018 lalu. 

Ketua Pelaksana KNPI CUP 2018, Muhammad Isro Wahyudin mengungkapkan rasa syukurnya atas suksesnya pelaksanaan kegiatan besar turnamen terbuka tingkat Kalteng KNPI CUP 2018. Mengambil tajuk  “Merdeka Tanpa Narkoba,” tim PU Putra Kobar dan Sukamara FC menjadi juara pertama dan kedua untuk kategori tim putra, sedangkan Kamiada FC dan Ormend FC menjadi juara pertama dan kedua untuk kategori tim putri. 

“Kita bersyukur, acara berjalan sukses. Harapan saya kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan dan bisa lebih meriah.  Dan semoga kedepan hadiah yang diperebutkan bisa lebih besar lagi agar menjadi penyemat untuk seluruh tim,” ujar Wahyu, Minggu (19/8) kepada Radar Pangkalan Bun. 

Wahyu juga mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut, KNPI juga mensosialisasikan komitmen organisasi untuk perang melawan Narkoba. Apalagi tema kegiatan kali ini Merdeka Tanpa Narkoba.“Kita juga bekerja sama dengan BNNK Kobar,  karena pemuda adalah aset bangsa, karena pemuda pencetus sejarah, jangan sampai pemuda dirusak oleh benda kotor narkoba tersebut,” tandasnya. 

Ketua DPD KNPI Kobar Sayid Abi Nazar mengatakan bahwa dengan adanya turnamen futsal KNPI CUP 2018 ini diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi pemuda Bumi Marunting Batu Aji.Selain itu ia juga kembali mengingatkan bahwa DPD KNPI Kobar merupakan satu-satunya rumah pemuda yang siap dan selalu bersama pemuda. 

“Intinya kami selalu ada buat pemuda Kobar karena yang bisa memperhatikan para pemuda hanyalah kita sesama pemuda. Kita juga berjanji kalau acara ini berjalan dengan lancar aman insa Allah tahun depan turnamen futsal ini akan terus kita laksanakan dengan lebih meriah,” janjinya. 

Abi juga berkata bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati ulang tahun KNPI yang ke 45 serta Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 yang dilaksanakan selama satu minggu. Pihaknya juga berharap ajang tahunan ini selalu didukung oleh Pemerintah Daerah.“Terima kasih kepada Pemda dan Ketua DPRD Kobar serta Kepala BNNK Kobar yang turut hadir serta perwakilan DPD KNPI Sukamara dan seluruh peserta, jaya pemuda Kobar, salam pemuda, salam olah raga,” pungkasnya. (jok/sla)

 


BACA JUGA

Rabu, 30 April 2025 13:09

Asisten I Setda Kobar Resmikan Gerai Gramedia Pertama di Kalimantan Tengah

PANGKALAN BUN - Asisten I Setda Kotawaringin Barat (Kobar), Tengku…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Pelabuhan Penyeberangan Akses Penghubung Antar Desa

PANGKALAN BUN – Dalam upaya percepatan pembangunan yang merata, Pemerintah…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Perusahaan Diimbau Laporkan Hasil Rekrutmen Job Fair

PANGKALAN BUN – Ajang Job Fair Kolaborasi yang diselenggarakan pada…

Selasa, 29 April 2025 17:39

Dewan Apresiasi Peresmian Taman Kolaborasi

PANGKALAN BUN – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dari…

Selasa, 29 April 2025 13:15

Komisi A DPRD Minta Sekolah Patuhi Edaran Bupati, Terkait Larangan Pungutan

PANGKALAN BUN – Ketua Komisi A DPRD Kotawaringin Barat, Muhammad…

Senin, 28 April 2025 17:14

Job Fair Sediakan Beragam Lowongan Kerja

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas…

Senin, 28 April 2025 17:13

Perusahaan Penyerap Tenaga Kerja Dapat Penghargaan

PANGKALAN BUN– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) memberikan penghargaan kepada…

Senin, 28 April 2025 17:12

Penertiban Lahan Oleh Satgas PKH Harus Ada Batasan Luasan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat…

Jumat, 25 April 2025 11:59

Bupati: Masyarakat Tak Perlu Risau dengan Kehadiran Satgas PKH

PANGKALAN BUN– Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, mengimbau masyarakat…

Jumat, 25 April 2025 11:58

Job Fair Kolaborasi Sediakan 800 Lowongan Kerja di Kobar

Pangkalan Bun – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat melalui Dinas Tenaga…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers