SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 05 November 2018 11:28
Tes CPNS di Kotim Digelar Siang dan Malam
Simulasi CPNS berbasis computer asisted test di Kotim.(DOK.RADAR SAMPIT)

SAMPIT—Rencana Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melaksanakan seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) selama sebelas hari mengalami perubahan. Setelah ada koordinasi dengan Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) Badan Kepegawaian Nasional (BKN) pusat, pelaksanaan seleksi di Kotim dipersingkat menjadi enam hari. Tes dilaksanakan siang dan malam.

Kepala BKD Kotim Alang Arianto menjelaskan, pelaksanaan tes dijadwalkan tanggal 7 November hingga 12 November. Tes dibagi dalam beberapa sesi, dan dilaksanakan dari pagi hingga malam hari. Setiap sesinya ada 95 peserta yang akan melaksanakan tes. 

“Saat ini jadwal tes sudah dapat dilihat di website BKD, peserta dapat melakukan persiapan secara maksimal, dan peserta dari luar Kotim juga sempat datang sesuai jadwal tes,” jelas Alang, Minggu (4/11).

Nilai ambang batas yang harus dilewati peserta TKD tersebut yakni, untuk tes wawasan kebangsaan dengan nilai 75, tes intelegensia umum 80, dan tes karakteristik pribadi 143. Jika melewati nilai tersebut, maka peserta akan bisa melajutkan pada tahap tes kompetensi bidang (TKB). 

“Soal yang dikerjakan sebanyak 100 soal, dalam waktu 90 menit. Rata-rata satu soal waktu mengerjakannya kurang dari satu menit, sehingga diharapkan peserta memaksimalkan proses pengerjaan,” ujarnya.

Tes CPNS Kotim akan diikuti 2.932 orang yang dinyatakan lulus berkas. Rinciannya, K2 tenaga guru satu orang, tenaga pendidik 1.394 orang, dan tenaga kesehatan 1.537 orang. Mereka akan memperebutkan 602 formasi yang disediakan. Terdiri 325 formasi bidang pendidikan, 275 kesehatan, dan dua formasi pengangkatan honorer K2.

“Kotim sudah siap untuk melaksanakan tes TKD, seluruh komputer juga sudah diperiksa, semoga tidak ada kendala dan proses tes awal ini lencar sesuai harapan,” pungkasnya. (dc/yit)

 

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers