SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 21 Januari 2019 08:37
KABAR GEMBIRA!!! Pembangunan Jembatan Mentaya Dimulai 2020

Sharing Dana Pemprov-Pemkab Kotim

PERLU JEMBATAN: Sejumlah warga yang menggunakan fasilitas penyeberangan perahu fery, antara kota Sampit dan Kecamatan Seranau, yang dipisahkan Sungai Mentaya.(DOK.RADAR SAMPIT)

SAMPIT— Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran melontarkan ajakan bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim), untuk merealisasikan pembangunan jembatan Sungai Mentaya, atau penghubung Kota Sampit dan Kelurahan Mentaya Seberang, Kecamatan Seranau.

Sebelumnya, beberapa tahun lalu rencana ini pernah mencuat, namun kembali tertunda karena terkendala pendanaan dan penyediaan lahan.

Keinginan gubernur tersebut seperti diungkapkan Bupati Kotim Supian Hadi, yang sekaligus memberikan respon, yakni  menyambut baik ajakan tersebut. Sebab lanjutnya,  sejak berapa tahun lalu sudah mengajukan bantuan dana pembangunan  jembatan tersebut, baik ke pemprov hingga ke pemerintah pusat.

Supian berharap, semoga dengan adanya respon gubernur tersebut,  pembangunan jembatan Mentaya  segera terealisasi.

”Saya sudah melakukan rapat dengan gubernur untuk melakukan pembangunan jembatan Mentaya dengan berbagi anggaran, antarakabupaten, provinsi dan pusat. Minimal pencangannya harus segera dilakukan di 2020,” terangnya akhir pekan tadi.

Lebih lanjut Supian mengungkapkan, Pemprov Kalteng akan mulai menganggarkan pencanangan pembangunan awal di 2020 nanti. Menurutnya, meskipun hanya terkumpul sekitar Rp 10 milia, r dana awal pencanangan tersebut tidak menjadi masalah, karena proyek tersebut akan dibangun dengan sistem multiyears. Sehingga siapapun nanti bupati dan gubernur selanjutnya,  pasti akan melanjutkan proyek pembangunan jembatan Mentaya tersebut.

”Hal ini merupakan impian saya dan masyarakat Kotim, terutama di wilayah  mentaya seberang. Sebab selama ini mereka terisolasi karena tidak adanya transportasi darat,  dan perkembangan daerahnya menjadi lambat,” pungkasnya. (dc/gus)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers