SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 15 Februari 2019 10:31
Nadalsyah Buka Musrenbang Kecamatan
SERAHKAN BANTUAN: Bupati Barito Utara (kanan) menyerahkan bantuan di sela-sela kegiatan Musrenbang di Kecamatan Teweh Baru, Rabu (13/2).( ALWANDI/RADAR SAMPIT)

MUARA TEWEH - Bupati Barito Utara (Batara) H Nadalsyah membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) di Kecamatan Teweh Baru, Rabu (13/2).

Nadalsyah mengatakan, penyelenggaraan Musrenbang adalah sebagai wujud pelaksanaan amanah UU Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional.

Menurutnya, di dalam Musrenbang terdapat keterlibatan stakeholders

dengan berbagai kebutuhan prioritas, rencana dan kepentingan masing-masing.

“Dalam Musrenbang secara formal membicarakan rencana-rencana prioritas pembangunan yang disesuaikan kemampuan anggaran, serta prioritas-prioritas yang akan dilaksanakan pemerintah,” kata Nadalsyah.

Orang nomor satu di Bumi Iya Mulik Bengkang Turan ini menambahkan dari hasil-hasil kesepakatan dalam pelaksanaan Musrenbang akan digunakan untuk menyempurnakan rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2020 yang nantinya berfungsi sebagai dokumen perencanaan tahunan, sebagai landasan penyusunan RAPBD Tahun 2020.

“Dalam penyusunan RKPD tahun 2020, salah satu tahapan yang harus dilalui adalah Musrenbang tingkat kecamatan. Sebelum Musrenbang kecamatan telah terlebih dulu dilaksanakan Musrenbang tingkat desa/kelurahan untuk menentukan usulan prioritas dari masing-masing desa/kelurahan,” kata Nadalsyah.

Dikatakannya, RKPD tahun 2020 disusun berdasarkan rancangan RPJMD Kabupaten Barito Utara tahun 2018-2023 yang digunakan sebagai pedoman dan RPJPD Kabupaten Barito Utara 2005-2025 dalam rangka menjaga kesinambungan pembangunan dan mengisi kekosongan RKPD setelah RPJMD periode tahun 2013-2018 berakhir.

Di sela – sela Musrenbang, Nadalsyah juga memberikan vitamin A kepada balita berusia 6 (enam) bulan hingga 5 (lima) tahun.

Bupati juga menyerahkan bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) berupa 1 (satu) unit truk water supply kapasitas 4.000 liter, satu unit mobil pengangkut personel, dua unit motor supply, 10 unit jet shooter dan satu tandon air kapasitas 3.000 liter. (viv/fm)

 


BACA JUGA

Sabtu, 12 September 2015 23:50

Makin Pekat, Ribuan Masker Kembali Dibagikan

<p>MUARA TEWEH &ndash; Ribuan masker kembali dibagikan oleh Dinas Kesehatan (Diskes) dan Kwartir…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers