SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 03 Mei 2019 16:51
Pemerataan Mutu Pendidikan Penting
EKSPOSE: Kepala Dinas Pendidikan Suparmadi saat mengunjungi stan SDN 2 Baamang Tengah yang menjadi sekolah model pada jenjang SD, Senin (29/4).(YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT—  Kepala Dinas Pendidikan Suparmadi menilai pentingnya peningkatan mutu pendidikan berbasis sekolah serta penerapan sistem penjamin mutu internal dan eksternal.

“Dengan strategi pengelolaan sekolah model melalui ekspose sekolah model  SPMI (Sistem Penjaminan Mutu Internal) diharapkan  bisa  meningkatkan mutu dan kualitas, serta  akhlaknya,” kata Suparmadi.

Ia juga berharap untuk sekolah yang tersebar di 17 kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Timur mampu menunjukan dan memberikan sebuah pelayanan  kepada masyarakat. sehingga masyarakat tidak lagi memilih untuk bersekolah di kota besar.

“Kami terus berupaya untuk meningkatakan mutu kualitas sekolah agar merata,”Ujar Suparmadi saat pembukaan ekspose sekolah model  SPMI baru-baru tadi.

Suparmadi mengatakan sekolah model yang di gagas LPMP (Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan) Provinsi Kalimantan Tengah merupakan wadah publikasi atau sosialisasi dan  implementasi di setiap sekolah model SPMI Kalimantan tengah.

“Terdapat 280 sekolah model SPMI pada jenjang SD, SMP, SMA, SMK yang tersebar di 15 kabupaten/kota” terangnya.

Ditambahkanya,  sekolah model bertujuan untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah lain disekitarnya. Dalam  penerapan sistem penjaminan mutu pendidiakan secara mandiri, sekolah model menerapkan seluruh siklus penjaminan mutu pendidikan secara sistemik holistik dan berkelanjutan. Sehingga budaya mutu tumbuh dan berkemang secara mandiri pada sekolah tersebut.

Program sekolah model SPMI sendiri telah berjalan sejak 2016 dan ekspose sekolah model ini adalah yang ke dua setelah2018. Terpilih 10 sekolah untuk menunjukkan kinerjanya melauli ekspose sekolah model SPMI secara khusus.

“Masing-masing menyosialisasikan proses dan hasil kegiatan pelaksanaan SPMI di setiap sekolah model, memberikan gambaran umum  mengenai kendala maupun selusi pelaksanaa SPMI di setiap sekolah model. Serta menampilkan hasil produk dokumentasi baik pelaksanaan sekolah model SPMI di setiap sekolah model serta memberikan aspirasi kepada sekolah model SPMI,” jelasnya.

Harapannya SPMI menjadi kebutuhan sekolah dan sekolah model dapat menjadi sekolah mandiri dalam mengimplementasi SPMI. (rm-96/oes)

 

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers