SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 31 Juli 2019 17:42
Dewan Sayangkan Penurunan Kelas Dua Rumah Sakit di Seruyan
BERFOTO: Anggota DPRD Seruyan Arita (pojok kanan) saat berfoto bersama anggota dewan wanita lainnya di halaman DPRD Seruyan, seusai mengikuti rapat paripurna, beberapa waktu yang lalu (PROTOKOL SETWAN FOR RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan menyayangkan dengan adanya rekomendasi penurunan kelas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Pembuang dan Hanau.

Hal tersebut berdasarkan surat Kementerian Kesehatan bernomor HK.04.01/I/2963/2019 tentang rekomendasi penyesuaian kelas rumah sakit hasil review kelas yang mana menyebutkan 615 rumah sakit direkomendasikan harus turun kelas.

Dua diataranya adalah RSUD Kuala Pembuang yang direkomendasikan turun kelas dari D ke C, sedangkan untuk RSUD Hanau direkomendasikan turun kelas dari D ke D Pratama.

"Tentu saja kita sangat menyayangkan hal ini, dua RSUD kita harus direkomendasikan untuk turun kelas, hal ini menandakan masih banyak kelemahan terkait dengan RSUD yang ada di Kabupaten Seruyan ini," kata Anggota DPRD Seruyan Arita di Kuala Pembuang, Selasa (30/7).

Ia mengatakan, berdasarkan keterangan dari Kementerian Kesehatan terjadi ketidaksesuaian antara data yang dihimpun dengan kondisi riil di lapangan, sehingga harus dilakukan penyesuaian supaya gambaran kompetensinya lebih jelas.

Menurutnya, hal ini tentu saja menjadi permasalahan yang harus dicari solusinya oleh pihak terkait, dan meskipun masih ada kesempatan untuk menyanggah rekomendasi tersebut.

"Karena kriterianya kan didasari sumber daya rumah sakit, mulai dari sarana dan prasarana, sampai dengan keberadaan tenaga kesehatan, khususnya dokter yang praktik," ujarnya.

Maka dari itu, ia menyarankan agar pihak terkait bisa mempertahankan hasil yang selama ini sudah dicapai, karena rumah sakit merupakan akses utama bagi masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan.

"Semoga bisa dipertahankan hasil yang sudah diperoleh dan tidak jadi turun kelas, dan harapannya dengan adanya hal ini bisa menjadi acuan bagi pihak terkait untuk terus berbenah khususnya yang terkait dengan RSUD ini," harapnya. (rm-98/)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers